Liga 1
Klasemen Liga 1 2019: Bungkam Tuan Rumah Semen Padang, Persipura Jayapura Merangkak ke 4 Besar
Dengan manuver senyap tapi meyakinkan, Tim Mutiara Hitam mampu mendobrak susunan 4 besar klasemen sementara Liga 1 2019.
TRIBUNPAPUA.COM - Klasemen Liga 1 2019 hingga Kamis (24/10/2019) menunjukkan pergerakan positif Persija Jakarta dan Persipura sesuai hasil yang mereka raih.
Persija Jakarta pulang dengan oleh-oleh satu poin saja dari markas PSS Sleman pada lanjutan Liga 1 2019 pekan ke-24.
Tanpa pemenang, Macan Kemayoran dan Super Elang Jawa bermain imbang dengan skor 0-0.
Kendati gagal menang dengan melepaskan sederet peluang sepanjang laga, Persija mampu memperbaiki peringkat di klasemen sementara.
Dibandingkan dengan susunan pada Rabu (23/10/2019), Persija berkat tambahan satu poin dari Sleman mampu keluar dari zona degradasi.
Saat ini sang juara bertahan menempati peringkat ke-13 dengan modal raihan 24 angka.
• Kalah dari Persipura di Kandang, Pelatih Semen Padang: Mereka Layak untuk Menang
Posisi mereka jauh dari kata aman, tapi setidaknya lebih baik daripada peringkat ke-16 yang ditempati pada tengah pekan kemarin.
Persija melompati PSIS Semarang dan Persela Lamongan walau cuma berjarak satu angka saja dari zona degradasi.
Sementara itu, pergerakan lebih keren diperlihatkan oleh Persipura.
Dengan manuver senyap tapi meyakinkan, Tim Mutiara Hitam mampu mendobrak susunan 4 besar klasemen sementara Liga 1 2019.
• Persipura Jayapura Sukses Bungkam Semen Padang, Lihat Cuplikan Golnya
PSSI Resmi Bubarkan Liga 2020, Asisten Manajer Persipura: Sebaiknya Fokus Kompetisi Baru |
![]() |
---|
Persipura Jayapura Minta PSSI Prioritaskan Masalah Perizinan untuk Kompetisi Musim 2021 |
![]() |
---|
Termasuk Todd Rovaldo Ferre, Ini 3 Pemain Persipura yang Digadang-gadang Bisa Gantikan Boaz Solossa |
![]() |
---|
Tak Kunjung Ada Kepastian, Persipura Minta PSSI dan PT LIB Hentikan Liga 1 2020 |
![]() |
---|
Manajemen Persipura Minta PSSI serta PT LIB Hentikan Liga 1 2020 dan Fokus Garap Liga 1 2021 |
![]() |
---|