ypmak
Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Amungme dan Kamoro (YPMAK)

Iis Dahlia Kesal Hartanya Dikaitkan dengan Kasus Harley Selundupan: Hei, Kerja!

Iis Dahlia kesal saat harta kekayaannya dikait-kaitkan dengan kasus penyeludupan motor Harley Davidson di maskapai Garuda Indonesia.

instagram/isdadahlia
Pedangdut Iis Dahlia 

TRIBUNPAPUA.COM - Pedangdut Iis Dahlia kesal saat harta kekayaannya dikait-kaitkan dengan kasus penyeludupan motor Harley Davidson dan sepeda Brompton di maskapai Garuda Indonesia.

Sebagai informasi, suami Iis Dahlia, Satrio Dewandono adalah pilot yang menerbangkan pesawat Garuda Indonesia dari Toulouse, Perancis, ke Jakarta, 1 Desember 2019.

Dalam pesawat yang diterbangkan suami Iis Dahlia tersebut, ditemukan motor Harley rakitan dan juga sepeda Brompton selundupan.

Suaminya Pilot Garuda yang Bawa Harley Selundupan, Iis Dahlia: Itu Bukan Salah Dia, apalagi Saya

Amarah Iis Dahlia membuncah karena rumor yang mengaitkan hartanya dengan kasus penyelundupan tersebut.

"Apalagi terus dikait-kaitkan dengan apa yang gue punya, rumah mewah, mobil. Hey kerja!" kata Iis saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (17/12/2019).

Menurut Iis Dahlia, ada dua pekerjaan yang tidak bisa dikorupsi, yakni artis dan pilot.

"Pekerjaan yang enggak bisa korupsi itu artis sama pilot," tegasnya.

Iis Dahlia dan sang suami Satrio Dewandono
Iis Dahlia dan sang suami Satrio Dewandono (Instagram/isdadahlia)

Suami Iis Dahlia Dikaitkan dengan Kasus Garuda, Devano Danendra: Ayah Saya Orang Baik

Pelantun "Payung Hitam" ini kesal karena tak sedikit bully yang dialamatkan kepadanya dan keluarga setelah kasus penyelundupan dalam pesawat Garuda terkuak.

Oleh karenanya, secara tegas, Iis pun membeberkan bahwa pekerjaan suaminya sebagai pilot tidak ada kaitannya dengan penyelundupan.

"Peraturannya seperti apa, siapa yang bekerja, orang itu beda-beda kali," ucap Iis.

"Ticketing beda, pilot beda, bagasi beda, bea cukai beda. Jadi, jangan siapa yang salah, siapa yang kena bully, kan gila."

"Kenapa gue yang kena, kenapa laki gue yang kena?"

Iis Dahlia Minta Stop Bertanya soal Suaminya Piloti Garuda yang Angkut Harley Davidson: Capcay Eike

Sebut Suaminya Apes

Iis Dahlia mengatakan bahwa suaminya, Satrio Dewando sedang apes.

"Sebenernya, kalau saya bilang, suami saya adalah pilot yang ditugaskan dan apes. Karena membawa barang-barang itu," kata Iis saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (17/12/2019).

Oleh karena itu, Iis dan suaminya merasa dirugikan dengan pemberitaan yang mengaitkan mereka dengan kasus penyeludupan di pesawat Garuda Indonesia.

"Sebenernya saya dirugikan, suami saya dirugikan. Tapi ya, ya sudah. Menyesal? tidak. Karena dia dalam pekerjaan," ucapnya.

Iis Dahlia Lelah Ditanya Keterlibatan Suaminya dalam Kasus Penyelundupan Harley: Mohon Dimengerti

Iis juga mengaku bahwa ia merasa kesal karena suaminya itu dikaitkan dengan penyeludupan tersebut.

"Eh lu pikir, laki gue itu pilot, bukan supir ojol (ojek online). Kalau udah selesai ngambil penumpang, minta bintang terus ada yang berbaik hati penumpangnya kasih tip? Enggak kayak gitu," kata Iis dengan nada tinggi.

Yang terpenting, lanjut Iis, suaminya telah menyelesaikam tugasnya sebagai pilot.

"Dia bawa pesawat, pesawatnya selamat. Ya kan? Itu tugasnya pilot," katanya.

"Jadi, kalau umpamanya direkturnya membawa ini itu, itu bukan urusannya dia dan bukan kesalahan suami saya, apalagi saya."

Iis Dahlia Benarkan Pilot Pesawat Garuda yang Bawa Harley adalah Suaminya: Jangan Tanya Lagi

Sebelumnya diberitakan, pesawat Garuda Indonesia bertipe Airbus A330-900 mengangkut motor Harley Davidson dan sepeda Brompton yang selundupan.

Kasus tersebut melibatkan mantan Dirut Garuda Indonesia Ari Askhara.

Saat ini, Ari Askhara telah dicopot oleh Menteri BUMN Erick Thohir lantaran dugaan penyelundupan itu.

Belakangan diketahui bahwa suami Iis Dahlia diketahui adalah pilot yang menerbangkan pesawat tersebut.

(Kompas.com/Baharudin Al Farisi)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Menohok, Iis Dahlia Jawab Tudingan Hartanya Dikaitkan dengan Kasus Harley Selundupan dan Suaminya Pilot Garuda yang Bawa Harley Selundupan, Iis Dahlia: Suami Saya Lagi Apes

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved