Virus Corona
Keluarga Suspek Corona Pukul Petugas Pemakaman, Polisi Ambil Alih Kuburkan Jenazah
Proses pemakaman diambil alih oleh petugas kepolisian lantaran empat petugas pemakaman jenazah tim Covid-19 yang jadi korban pemukulan dibawa ke RS.
TRIBUPAPUA.COM – Pascapemukulan 4 petugas pemakaman jenazah oleh pihak keluarga di Tempat Pemakaman Umum Kilometer 12 Palangka Raya, Kalimantan Tengah, proses pemakaman dilanjutkan oleh polisi menggunakan protokol Covid-19.
Proses pemakaman diambil alih oleh petugas kepolisian lantaran empat orang petugas pemakaman jenazah tim Covid-19 yang menjadi korban pemukulan dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan medis.
“Personil yang dilibatkan untuk membantu proses pemakaman sekitar 6 orang dari Polresta Palangkaraya dan Polda Kalimantan Tengah," kata Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol.
Dwi Tunggal Jaladri saat memberikan keterangan di Tempat Pemakaman Umum, Kilometer 12 Palangkaraya, Selasa (21/7/2020).
• Satu Pimpinan UNS Positif Corona, Berawal dari Acara Kementerian hingga Kampus Ditutup Sementara
Proses pemakaman sudah tidak bisa ditunda, walau hasil pemeriksaan Covid-19 memang belum keluar.
Jenazah sudah berada di lokasi pemakaman.
“Pemukulan tersebut terjadi lantaran kurangnya komunikasi antara pihak Rumah Sakit Muhammadiyah dengan pihak keluarga”, tambah Jaladri.
Sementara itu, seperti dilansir Antara, Ketua Harian Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Palangka Raya Emi Abriyani menyatakan proses penyelesaian pemukulan terhadap petugas pemulasaran dari Disaster Manajemen Center (MDMC) Kota Palangka Raya diserahkan kepada pihak kepolisian.
"Proses lebih lanjut dilaporkan ke pihak kepolisian karena sudah masuk ke pidana atau penganiayaan," kata Emi saat memantau lokasi penganiayaan di TPU KM 12 Kota Palangka Raya, Selasa.
• Vaksin Covid-19 Asal China Tiba di Indonesia dan Diserahkan ke Bio Farma untuk Diuji Klinis
Wanita yang juga menjadi Kepala BPBD Kota Palangka Raya itu pun menyayangkan kejadian pemukulan terhadap anggota MDMC yang juga tergabung di unit respon cepat (URC) Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Palangka Raya.
Kasus Covid-19 di Indonesia Tembus 1 Juta Orang |
![]() |
---|
Peringatan WHO, Pandemi Virus Corona Tahun Kedua akan Lebih Buruk |
![]() |
---|
Indonesia Kembali Catat Rekor Kasus Harian Covid-19 Tertinggi, Tambah 11.278 dalam Sehari |
![]() |
---|
BPOM Keluarkan Izin Penggunaan Darurat Vaksin Covid-19 Sinovac: Efikasi 65,3 Persen |
![]() |
---|
Vaksinasi Covid-19 akan Dimulai pada Rabu 13 Januari, Diawali oleh Presiden Jokowi |
![]() |
---|