Ini 4 Manfaat Diet Air Putih, Bisa Menurunkan Tekanan Darah Lho
Diet air putih atau water fasting adalah satu di antara jenis diet yang dicoba oleh banyak orang.
Menurunkan Tekanan Darah
Bagi penderita tekanan darah tinggi atau hipertensi, cobalah untuk melakukan diet air putih.
Manfaat tersebut dibuktikan dalam sebuah penelitian yang melibatkan 68 penderita hipertensi. Mereka melakukan water fasting selama 14 hari.
Hasilnya, 82% partisipan mengalami penurunan tekanan darah hingga mencapai batas normal.
Jika Anda tertarik untuk melakukan jenis diet tersebut, cobalah untuk konsultasi dengan dokter terlebih dahulu untuk menghindari efek samping yang tidak diinginkan.
Menurunkan Risiko Penyakit Kronis
Healthline menyebutkan bahwa water fasting dapat menurunkan risiko beberapa penyakit kronis, seperti diabetes, kanker, atau sakit jantung.
Jenis diet tersebut mampu melawan serangan radikal bebas dalam tubuh yang menyebabkan berbagai macam penyakit.
Penelitian lain menunjukkan bahwa diet air putih mampu menekan pertumbuhan gen yang berpotensi sebagai sel kanker.
Tak hanya itu, water fasting pun dapat menurunkan efek kemoterapi yang dijalani oleh banyak orang.
• Intip Cara Diet untuk Atasi Perut Buncit, Satu di Antaranya Jangan Makan Terburu-buru