ypmak
Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Amungme dan Kamoro (YPMAK)

Liga 2

Patrich Wanggai Jadi Penyelamat, Sulut United Hancurkan 2-1 Raksasa PSMS Medan

Pemain senior Papua, Patrich Wanggai sukses mengantarkan Sulut United FC menumpaskan PSMS Medan dengan skor 2-1.

Penulis: Arni Hisage | Editor: Roy Ratumakin
Dok Media Officer Sulut United FC
Selebrasi Patrich Wanggai Usai Cetak Gol Sulut United FC. 

Laporan Wartawan Tribun-Papua.com, Tyo Effendy

TRIBUN-PAPUA.COM, JAYAPURA - Pemain senior Papua, Patrich Wanggai sukses mengantarkan Sulut United FC menumpaskan PSMS Medan dengan skor 2-1 pada laga perdana babak 8 besar Liga 2 2021, Kamis (16/12/2021).

Raihan tiga poin tersebut amatlah penting bagi klub asal Sulawesi Utara itu demi memuluskan langkah menuju babak semifinal.

Skuad asuhan Ricky Nelson berhasil tampil dominan dalam laga yang berlangsung di di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat.

Baca juga: Wali Kota Jayapura Resmikan Peluncuran Alfamidi di Jayapura

Dua gol Sulut United dicetak Patrich Wanggai di menit 45+2 dan Mahdi Albaar di menit 80.

Sementara gol semata wayang PSMS dicetak Fiwi Dwipan di injury time babak kedua.

Jalannya Pertandingan Sulut United dan PSMS bermain hati-hati di babak pertama.

Tim Ayam Kinantan dari Medan bahkan menguasai jalannya pertandingan di separuh babak pertama.

Kondisi berbalik di menit 24. PSMS harus bermain dengan 10 orang. Wasit mengusir Susilo J di menit 24.

Unggul jumlah pemain, Patrich Wanggai cs berusaha mencari gol keunggulan. Upaya itu berbuah manis pada injury time babak pertama.

Mantan pemain Persipura Jayapura itu akhirnya sukses mencetak gol dengan memanfaatkan bola rebound tendangan Rosy Noprihanis dari luar kotak pinalti.

Tendangan keras Rosy dari luar kotak melesat dan menghantam mistar gawang.

Baca juga: Jelang Derby Melayu, Ketum PSSI: Kalahkan Malaysia

Bola luar itu tak disia-sialan Patrich Wanggai yang berdiri bebas tanpa kawalan di depan gawang. Kiper PSMS tak bisa berbuat banyak.

Memasuki babak kedua, Sulut United kian gencar menyerang. Skuad Gorango Utara sempat syok.

Kiper Ferry Bagus Kurniawan harus ditandu keluar lapangan. Kiper jangkung itu tak sadarkan diri akibat benturan dalam perebutan bola.

Intens menyerang memanfaatkan keunggulan jumlah pemain, Sulut United menambah keunggulan.

Baca juga: Partai Hidup Mati Kontra Indonesia, Pelatih Timnas Malaysia: Mereka Cuma Kejar Hasil Imbang

Fullback kanan Mahdi Albaar yang masuk menggantikan M Arozi mencetak gol bagi Sulut di menit 80. Skor 2-0 bagi Sulut United.

Unggul dua gol, Sulut United masih berhasrat menambah gol. Serangan sporadis digulirkan ke pertahanan PSMS.

Tak dinyana, PSMS bisa mencuri gol di penghujung laga. Fiwi Dwipan mengurangi margin defisit gol di menit 90+1.

Kemenangan itu membuat pelatih Ricky Nelson puas. Ia juga bangga. Mimpi mencetak sejarah melaju ke semifinal mendekati kenyataan.

Raihan tiga poin di laga perdana ini membuat Sulut United memuncaki klasemen sementara Grup Y

"Puji Tuhan kita bisa menuai tiga poin. Ini semua berkat kerja keras seluruh pemain," kata Nelson dilansir Tribun-Papua.com dari laman Tribun-Manado.com.

Menurutnya, kunci kemenangan ialah anak-anak asuhannya menetapkan instruksi strategi yang diperintahkan.

Baca juga: Info CPNS 2021: Sanksi untuk Peserta yang Lolos SKB dan SKD jika Mundur saat Masa Percobaan

"Selain itu anak-anak bisa memaksimalkan keunggulan jumlah pemain," jelasnya.

Sementara, Patrich Wanggai yang memecah kebuntuan di babak pertama mengatakan, kemenangan itu dipersembahkan untuk masyarakat Sulut.

"Secara khusus bagi supporter Sulut United. Terima kasih dukungan yang tanpa henti bagi kami," jelasnya. (*)

Sumber: Tribun Papua
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved