Lukas Enembe Diperiksa KPK
BESOK! Tim Dokter Lukas Enembe Tiba dari Singapura
Tim dokter Lukas Enembe asal Singapura dikabarkan bakal tiba di Jayapura, Papua, Kamis (27/10/2022) besok.
Penulis: Raymond Latumahina | Editor: Roy Ratumakin
Laporan Wartawan Tribun-Papua.com, Raymond Latumahina
TRIBUN-PAPUA.COM, JAYAPURA - Tim dokter Lukas Enembe asal Singapura dikabarkan bakal tiba di Jayapura, Papua, Kamis (27/10/2022) besok.
Demikian disampaikan oleh kuasa hukum Lukas Enembe, Aloysius Renwarin, Rabu (26/10/2022).
Tim dokter dari Singapura itu berjumlah Tiga orang ya terdiri dari spesialis jantung, saraf, dan ginjal.
Baca juga: Eks KASAD TPN OPM: Lukas Enembe Sakit, Makabori: Harus Ada Karteker Biar Pembangunan Berjalan
"Dokter yang akan hadir yakni dokter spesialis Jantung, spesialis saraf, dokter spesialis ginjal," kata Aloysius Renwarin.
Ia menambahkan, setelah tiba di Jayapura nanti, tim dokter tersebut langsung menuju kediaman Lukas Enembe.
Lukas Enembe bakal diperiksa di rumah pribadinya di Koya Tengah, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, Papua.
"Ada juga alat medis yang mereka bawa sendiri, namun saya tidak paham alat medis jenis apa atau teknologi apa yang dibawa," ungkapnya.
Baca juga: KPK dan Tim Medis Independen Bakal ke Jayapura, Pengacara Lukas Enembe Ungkap Respons Gubernur Papua
Dengan demikian, ini merupakan kedua kalinya tim dokter memeriksa langsung kondisi kesehatan Lukas Enembe.
Sebelumnya, tim dokter Gubernur Papua dua periode itu juga telah memeriksa Lukas Enembe di kediamannya.
Saat itu, usai diperiksa, kondisi Lukas Enembe dikabarkan sedikit membaik dan mulai ceria kembali. (*)