Info Jayapura
Sambut Baik Jokowi ke Jayapura, Ramses Wally: Jangan Ada yang Buat Gerakan Tambahan!
Ramses mengatakan, masyarakat tidak perlu lagi membuat gerakan tambahan dalam momen kunjungan orang nomor satu di bumi Kenambai-Umbai nanti.
TRIBUN-PAPUA.COM, JAYAPURA – Sehubungan dengan kunjungan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Jayapura pada 15 Maret mendatang, Tokoh Adat Kabupaten Jayapura, Ramses Wally, menyambut baik hal tersebut.
Bahkan, dalam menyambut kedatangan orang nomor satu di Republik Indonesia itu, Ramses secara tegas meminta agar jangan ada siapun yang buat gerakan tambahan.
“Sebaliknya, masyarakat diajak untuk tetap jaga keamanan dan ketertiban,” ujar Ramses kepada Tribun-Papua.com, Sabtu (11/3/2023).
Baca juga: Istri Moeldoko Meninggal, Presiden Jokowi dan Ibu Negara Melayat ke Rumah Duka
Ramses mengatakan, masyarakat tidak perlu lagi membuat gerakan tambahan dalam momen kunjungan orang nomor satu di bumi Kenambai-Umbai nanti.
"Kegiatan-kegiatan yang mau mengacaukan Kamtibmas, saya minta agar dihentikan," kata Ramses.
Mari kita menjaga Kamtibmas di Kota ini secara baik, sehingga pada waktunya orang nomor satu di Indonesia tiba nanti, semua agenda dapat berjalan lancar.
Sebelumnya, Penjabat (Pj) Bupati Jayapura, Triwarno mengatakan, Presiden Jokowi akan mengunjungi Kabupaten Jayapura pada 15 Maret 2023.
Dalam kunjungan itu, Jokowi dijadwalkan bakal meninjau tiga lokasi, yakni, Keramba Jaring Apung Kampung Doyo di Distrik Waibu, Hutan Sagu di Kampung Asei Kecil, dan Bioflok di Kampung Harapan, Distrik Sentani Timur. (*)
| Kakanwil Kemenag Papua Dorong Kolaborasi Pers Bangun Moderasi dan Kepercayaan Publik |
|
|---|
| Awasi Harga Bapok di Lapangan, Polisi Tegaskan Bakal Tindak Penimbun Beras di Jayapura |
|
|---|
| 800 Anak Ikut Camporée Petualang II di Sentani Jayapura |
|
|---|
| MSP Peduli dan GMS Gelar Pernikahan Massal di Jayapura, Rustan Saru: Ini Terobosan Pertama |
|
|---|
| Uncen dan PT SPIL Resmi Kerja Sama Wujudkan Riset Bersama dan Magang Mahasiswa |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papua/foto/bank/originals/tokoh-adat-jayapura.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.