Asian Games
Puji Indra Sjafri, Media Vietnam Jagokan Timnas U-24 Indonesia di Asian Games 2022
Timnas Indonesia bakal bersaing di Grup F Asian Games 2022. Adapun lawan yang harus dihadapi skuad Garuda Muda yakni ada Kirgistan, Tawian dan Korut.
TRIBUN-PAPUA.COM - Babak penyisihan grup Asian Games 2022 diperdiksi mudah dilewati timnas U-24 Indonesia.
Anak asuhan Indra Sjafri bakal bersaing di Grup F Asian Games 2022.
Adapun lawan yang harus dihadapi skuad Garuda Muda yakni ada Kirgistan, Tawian, dan Korea Utara.
Meski begitu, timnas U-24 Indonesia diprediksi tak akan menemui kendala.
Hal tersebut dilontarkan oleh salah satu media asal Vietnam, thethao247.
Baca juga: Elkan Baggott Yakin Timnas Indonesia Bisa Lolos Fase Grup Piala Asia U-23
"Di Asian Games 2022, timnas U-23 Indonesia satu grup dengan Korea Utara, Kirgistan, dan Taiwan."
"Ini terbilang grup mudah bagi timnas U-24 Indonesia."
"Pastinya pelatih Indra Sjafri dan anak asuhnya akan mengincar posisi pertama di klasemen," tulis thethao247.
Lebih lanjut, thethao247 juga mengirimkan pujian kepada Indra Sjafri.
Menurutnya, kualitas Indra Sjafri sudah terbukti usai berhasil mengantarkan timnas U-22 Indonesia meraih medali emas SEA Games 2023.
"Meski pelatih Shin Tae-yong absen, namun ketangguhan dan kehebatan pelatih Indra Sjafri sudah terbukti."
"Di bahwa kepemimpinannya, timnas U-22 Indonesia meraih medali emas SEA Games," sambungnya.
Sementara itu, Indra Sjafri sendiri justru tak ingin terlalu bicara banyak mengenai target.
Pelatih berusia 60 tahun itu hanya ingin fokus pada setiap pertandingan yang dijalani timnas U-24 Indonesia dan lolos dari fase grup.
"Target kita bertahap."
Baca juga: Timnas Indonesia Bisa Jumpa Inggris dan Argentina di Piala Dunia, Erick Thohir: Kita Punya Previlage
"Kita konsen dulu di grup."
"Setelah itu kita lihat hasilnya baru kita bikin target baru," kata Indra Sjafri.
Berikut jadwal timnas U-24 Indonesia di Asian Games 2022:
Indonesia vs Kirgistan - Selasa (19/9/2023)
Indonesia vs Taiwan - Kamis (21/9/2023)
Indonesia vs Korea Selatan - Minggu (24/9/2023). (*)
Artikel ini telah tayang di BolaSport.com
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.