ypmak
Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Amungme dan Kamoro (YPMAK)

Kabupaten Jayapura

Ini Garis Besar Visi - Misi Lima Pasangan Calon Bupati Jayapura

debat publik calon Bupati dan Wakil Bupati Jayapura. Debat berlangsung di Hotel Sunni Sentani, Kabupaten Jayapura

|
Tribun-Papua.com/Putri Nurjannah Kurita
Debat publik pertama calon Bupati dan Wakil Bupati Jayapura berlangsung di Hotel Sunni Sentani, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua 

Laporan Wartawan Tribun-Papua.com, Putri Nurjannah Kurita 

TRIBUN-PAPUA.COM, SENTANI – Ini garis besar visi misi lima calon bupati Jayapura, Provinsi Papua, yang disampaikan pada acara Debat, yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jayapura. Debat berlangsung di Hotel Sunni Sentani, Kabupaten Jayapura, Senin (10/11/2024).

Baca juga: Kemarin, KPU Kabupaten Jayapura Gelar Debat Publik Pertama Pilbup  

Kegiatan itu diikuti lima pasangan calon (Paslon) yakni, Paslon Nomor Urut 1, Ted Yohanis Mokay - Pardi, Paslon Nomor Urut 2, Yunus Wonda - Haris Yocku, Paslon Nomor Urut 3, Jan Jap L. Ormuseray - Asrin Rante Tasak, Paslon Nomor Urut 4, dr. Johanes Manangsang - Daniel Mebri serta Paslon Nomor Urut 5, Alpius Toam - Giri Wijayantoro.

Pasangan Calon Ted Yohanis Mokay dan Pardi memiliki visi, Terwujudnya Kabupaten Jayapura yang maju dan sejahtera. Sementara misi mereka terdiri dari lima poin serta 15 poin program unggulan.

Baca juga: Deklarasi Pilkada Damai, Ketua KPU Kabupaten Jayapura: Hari Minggu Tidak Ada Jadwal Kampanye

Pasangan Yunus Wonda-Haris Yocku yang memiliki moto, "Kasih pempersatukan perbedaan untuk mewujudkan Jayapura aman, nyaman dan berkeadilan,", memiliki sejumlah visi. Pada bidang kesehatan terdapat enam poin, bidang pendidikan dua poin, bidang pariwisata empat poin, bidang ekonomi 12 poin, demikian bidang infrastruktur terdapat delapan poin.

Paslon Jan Jap L. Ormuseray dan Asrin Rante Tasak yang memiliki 12 misi, terbagi dalam program unggulan dan program prioritas. Visi mereka adalah mewujudkan "Jayapura Sehat, Cerdas dan Bermartabat"

Baca juga: KPU Kabupaten Jayapura Gelar Simulasi Pemungutan dan Perhitungan Suara Pilkada 2024

Program unggulan calon ini disebut Cerah atau Ciptakan Generasi Sejahtera Jayapura. Ini program afirmasi bagi Orang Asli Papua (OAP). Program cerdas dilakukan dengan cara ditransfer melalui bank ke rekening orang tua (ibu). Program produktif mereka adalah penguatan ekonomi masyarakat. Program lain yang tidak kalah penting bagi mereka adalah pada sektor kesehatan, pendidikan serta toleransi.

Baca juga: KPU Kabupaten Jayapura Mulai Verifikasi Penelitian Administrasi Bapaslon

Paslon dr. Johanes Manangsang dan Daniel Mebri memiliki visi mewujudkan Jayapura emas pada Tahun 2030. 

Paslon ini memilki satu tekad yaitu misi penyelamatan. Dalam misi itu ada tiga hal pemenuhan kebutuhan dasar manusia baik perumahan, sembilan bahan pokok, dana bantuan pendidikan, kesehatan, ekonomi rakyat, pembebasan pajak bagi masyarakat tidak mampu.

Baca juga: KPU Kabupaten Jayapura Umumkan Pendaftaran Paslon Bupati dan Wakil Bupati 2024

Paslon Alpius Toam dan Giri Wijayantoro memiliki visi transformasi Jayapura maju. Transformasi perubahan menuju Jayapura yang lebih maju, baik di bidang biroksi pemerintah, pencegahan Korupsi Kolusi dan Nepotisme (KKN).

Mereka berjanji menyiapkan sumber daya manusia cerdas unggul, wujudkan pelayanan kesehatan prima, optimalkan potensi lokal untuk tingkatkan perekonomian masyarakat, serta melestarikan nilai-nilai lokal. Termasuk peningkatan dan pemerataan infrastruktur dasar serta mewujukan wajib 1.000 hari kehidupan. (*)  

Sumber: Tribun Papua
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved