ypmak
Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Amungme dan Kamoro (YPMAK)

Mudik Gratis

7.000 Warga Manfaatkan Program Mudik Gratis dari Gubernur Papua dan Wakil

Empat kapal perintis milik swasta bersandar di Pelabuhan Laut Jayapura, siap membawa para pemudik menuju kampung halaman

Tribun-Papua.com/Taniya Sembiring
MUDIK GRATIS - Suasana mudik natal gratis di Pelabuhan Laut Jayapura Rabu, (17/12/2025). 
Ringkasan Berita:
  • Mudik Gratis: Sebanyak 7.000 warga Papua resmi diberangkatkan dalam program Mudik Gratis Natal dan Tahun Baru.
  • Rute Kapal: Menggunakan 4 kapal perintis menuju Mamberamo Raya, Biak, Waropen, Serui, hingga Nabire.
  • Kapasitas Besar: Program ini menyediakan total 16.000 kuota tiket subsidi untuk jalur laut dan darat.
  • Keamanan Terjamin: Pelindo menyediakan fasilitas X-ray dan boarding gate untuk menjamin keamanan penumpang.

 

Laporan Wartawan Tribun-Papua.com, Taniya Sembiring

TRIBUN-PAPUA.COM, JAYAPURA - Sebanyak tujuh ribu warga Papua bersorak gembira saat mereka resmi diberangkatkan dalam Program Mudik Gratis Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang digagas Gubernur Papua, Mathius D Fakhiri bersama Kementerian Perhubungan.

Empat kapal perintis milik swasta bersandar di Pelabuhan Laut Jayapura, siap membawa para pemudik menuju kampung halaman mereka di Mamberamo Raya, Biak Numfor, Waropen, Serui, hingga Nabire. Di antara mereka, ada Ester Rumbekwan, seorang ibu yang tak kuasa menahan air mata.

Baca juga: Aktivis Jayawijaya Desak Pemkab Fungsikan Polisi Baliem Awasi Lonjakan Harga Bapok

“Kalau tidak ada program ini, saya dan anak-anak mungkin tidak bisa pulang. Terima kasih untuk pemerintah Papua,” ucap Leni salah satu yang menikmati program mudik gratis.

Wakil Gubernur Papua, Aryoko Rumaropen, yang hadir langsung melepas keberangkatan, menyebut program ini sebagai bentuk nyata kehadiran negara di tengah masyarakat.

Baca juga: Pemkab Mimika Launching Website Si Cantik untuk Pembudidaya Ikan Skala Kecil

“Kami ingin memastikan semua warga, terutama yang berpenghasilan rendah, bisa merayakan Natal dengan aman, nyaman, dan bersama keluarga,” ujarnya.

Tak hanya soal tiket gratis, pemerintah juga menjamin keamanan dan kenyamanan selama perjalanan.

Baca juga: Musnahkan 30 Paket Ganja, Kapolres Nabire Imbau Orang Tua Awasi Anak

General Manager Pelindo Regional 4 Jayapura, Ramdan Affan, memastikan terminal penumpang telah dilengkapi dengan fasilitas modern seperti gate boarding dan X-ray untuk menyaring barang ilegal.

Program mudik ini merupakan bagian dari subsidi transportasi laut dan darat yang disiapkan Pemprov Papua dengan total kuota 16 ribu tiket.

Baca juga: Gelar Musrenbang RPJMD, Pemkab Puncak Jaya Matangkan Arah Pembangunan Lima Tahun ke Depan

Di tengah tantangan geografis Papua yang unik, program ini menjadi jembatan harapan bagi ribuan keluarga untuk kembali ke pelukan orang-orang tercinta.(*)

Sumber: Tribun Papua
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved