Ditegur Nagita Slavina karena Pamer Punya iPhone 11, Rafathar Terdiam
Terkejut mendengar Rafathar pamer iPhone 11 di depan tim Raffi Ahmad, Nagita Slavina langsung bereaksi keras.
TRIBUNPAPUA.COM - Terkejut mendengar Rafathar pamer iPhone 11 di depan tim Raffi Ahmad, Nagita Slavina langsung bereaksi keras.
Nagita Slavina bahkan tak segan melontarkan reaksi sehingga membuat Rafathar terdiam.
Sikap tegas yang diurai Nagita Slavina itu terjadi saat Rafathar tampak memamerkan iPhone 11 yang ia miliki.
• Rafathar Ngambek saat Raffi Ahmad Bahas Cara Dapat Pacar Orang Jepang dengan Jerome Polin
Momen tersebut tercipta saat Rafathar sedang berbincang dengan tim Raffi Ahmad, Rans Entertainment.
Dilansir dari vlog Rans Entertainment pada Rabu (25/12/2019), ditemani Rafathar, Raffi Ahmad tampak sedang mengulas belanjaan timnya.
Bangga dengan timnya, Raffi Ahmad pun mengumumkan bahwa karyawannya sudah mampu membeli tas mahal pakai uang sendiri.
Ya, saat sedang berkunjung ke Milan, Italia, tim Rans Entertainment yakni Midun, Abrar dan Yuda berbelanja tas merek ternama yakni Gucci.
Tak ditraktir Raffi Ahmad, tim Rans Entertainment itu mengaku bahwa ia membeli tas Gucci memakai uangnya sendiri.
Hal itu diakui Abrar beralasan, sebab harga tas Gucci di Italia jauh lebih murah jika dibandingkan dengan di Indonesia.
"Gucci gang !" imbuh Nagita Slavina dilansir TribunnewsBogor.com.
"Ini hasil jual koran. Bungkusnya beda," ucap Midun merendah.
"Ini beneran, mereka beli sendiri loh gue kaget," kata Raffi Ahmad kagum.
"Emang di sini kalau beli jauh lebih murah dibanding kita beli di Jakarta," pungkas Abrar.
• Rafathar Berulang Kali Tolak Digendong Siwon, Nagita Slavina: Mama Aja Mau Pingsan Ketemu Dia
Mengaku tak pernah membeli tas Gucci sebelumnya, Midun terlihat kikuk saat diminta unboxing tas Gucci yang ia beli.
Melihat hal tersebut, Nagita Slavina pun spontan membantu Midun membuka bungkus tas Gucci.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papua/foto/bank/originals/raffi-ahmad-nagita-slavina-dan-rafathar.jpg)