Jedar Sebut El Pertanyakan Richard Kyle yang Menjauh: 'Mungkin Aku akan Panggil Uncle Bukan Daddy'
Jessica Iskandar mengaku sedih saat putranya, El Barack Alexander menanyakan keberadaan Richard Kyle yang sudah dianggapnya seperti ayah
"Karena aku berpikir, aku enggak mungkin mencintai orang lain sebelum gue mencintai diri gue," ujar Jessica.
"Apalagi dulu habis ngelahirin, kan gue gede."
Karena itu, Jessica pun berniat untuk mengurus diri, mulai dari diet hingga melakukan hal yang disenanginya.
"Terus kan kayak kepercayadirian kan kurang gitu, jadi ya udah belajar mencitai diri sendiri, mulai ngurus diri, mulai diet."
"Mulai ngelakuin hal yang bikin aku seneng lah."
"Aku ngerasa jelek, aku ngerasa aku enggak patut dicintai, aku merasa aku hanya butiran debu," sambung Jessica.
Pengakuan Jessica itupun membuat Melaney Ricardo melongo.
Namun, ternyata tak cuma itu hal buruk yang dipendam Jessica selama ini.
Ternyata, saat hamil El Barack dulu Jessica sudah sempat ingin bunuh diri.
Ia mengaku kala itu tak siap dengan kehamilannya.
• Jedar dan Richard Kyle Saling Unfollow Instagram, Erick Iskandar Sindir Sosok Parasit dan Pengecut
"Ngelewatin itu, jangankan ngelewatin itu dulu waktu aku hamil aku udah sempat mau bunuh diri," kata Jessica.
"Aku kayak gue udah membuat hidup baru sedangkan hidup gue jadi berantakan."
Jessica mengakui kala itu ada begitu banyak beban yang dihadapinya.
Bahkan, selama 9 bulan mengandung ia menyebut selalu menangis setiap hari.
"Terus di lain sisi juga 'Gue enggak bisa nih, gue udah bikin hidup baru tapi enggak punya sosok ayah di hidup anak ini'."
"Jadi di dalam diri gue kayak oh my god, gue udah nyalahin diri gue, gue juga enggak mau nyakitin anak gue."
"Jadi aku kayak kok bisa gitu, aku 9 bulan hamil tiap hari aku nangis," tandasnya.
(TribunWow/Elfan Nugroho/Jayanti)
Artikel ini telah tayang di TribunWow.com dengan judul Jedar Merintih Dengar El Barack soal Richard Kyle Menjauh: Mommy, Kenapa ya Daddy Ninggalin Kita
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papua/foto/bank/originals/richard-kyle-jessica-iskandar-dan-el-barack-alexander.jpg)