Eks Personil Ungkap Kedekatan Nissa Sabyan dan Istri Ayus: Akrab Banget, Sering Pasang Status
Mantan personel group band Sabyan Gambus, Tubagus heran bahwa rekannya, Ayus Sabyan dan Nissa Sabyan dikabarkan menjalin hubungan gelap.
TRIBUMPAPUA.COM - Mantan personel group band Sabyan Gambus, Tubagus heran bahwa rekannya, Ayus Sabyan dan Nissa Sabyan dikabarkan menjalin hubungan gelap.
Padahal, istri Ayus Sabyan, Ririe Fairus akrab dengan Nissa Sabyan.
Apalagi, ketika Ririe Fairus ikut mendampingi suaminya manggung.

Baca juga: Ayah Nissa Sabyan Kaget Putrinya Dituding Selingkuh dengan Ayus: Dia Enggak Ada Gaya-gaya Aneh
Melalui kanal YouTube KH INFOTAINMENT pada Senin (22/2/2021), Tubagus membeberkan hal tersebut.
"Ada beberapa event yang istri-istri ikut, tapi banyak juga event yang istri tidak diikutikan," ujar Tubagus.
"Terakhir ada event yang kumpul semua istri di sebuah stasiun televisi, live," imbuhnya.
"Malam itu semua istri berkumpul, ada adegan-adegan mesra di stage, dan saya tidak ada yang beda," tandasnya.
Bahkan, Tubagus mejelaskan bahwa Ririe Fairus sering menghabiskan waktu bersama Nissa Sabyan selama libur manggung.
"Karena Nissa sama istrinya Ayus akrab banget, Nissa sama istri Ayus itu sering pasang status," kata Tubagus.
"Kalau waktu kita kosong enggak ada event, dia jalan makan di mana, itu sering, enggak sesekali beberapa kali," imbuhnya.