PPKM Level 4
Sejumlah Event Ditiadakan, Pedagang dan Hotel Alami Kerugian
Penerapan PPKM level 4 di Kota Jayapura, pedagang dan pengusaha hotel di kota tersebut mengalami kerugian akibat sejumlah event ditidakan
TRIBUN-PAPUA.COM,JAYAPURA- Penerapan PPKM level 4 di Kota Jayapura, pedagang dan pengusaha hotel di kota tersebut mengalami kerugian akibat sejumlah event ditidakan.
Tony Tirayo (54) penjual piala, plakat dan prasasti Toko Star Digital, mengeluhkan nihilnya pendapatan dari usaha penjualan piala.
Baca juga: Diprediksikan Alami Defisit, Hotel Aston Jayapura Tetap Ikuti Kebijakan PPKM Level 4
Lelaki asal China itu mengaku tak ada pemasukan dan keuntungan sama sekali selama pandemi Covid-19.
Usaha yang digeluti Tony Tirayo sangat pada event-event kejuaraan. Selama pandemi Covid-19, semua event olahraga ditunda dan ada yang dibatalkan.
Baca juga: Fix Liga 1 Digelar 20 Agustus, PT LIB: Tetap di Pulau Jawa
"Karena itu, pihak panitia tak ada yang membeli piala seperti tahun-tahun sebelumnya," kata Tony kepada Tribun-Papua.com di Jayapura, Rabu (4/8/2021).
Baca juga: Wilyam Manderi : Warga yang Hendak Saksikan PON Wajib Ikuti Vaksin

Sementara itu, General Manager (GM) Hotel Aston Jayapura Suharry Ahmad mengatakan penerapan PPKM level 4, berdampak krusial pada pembatalan 5 event, seperti wedding dan pertemuan rutin.
Baca juga: Manfaat dan Keutamaan Puasa Senin Kamis Serta Niatnya
Lanjut dia, pihaknya mengalami kerugian dalam jumlah besar, akibat ditiadakannya acara pernikahan dan event-event tatap muka lainnya.
Ia menambahkan, sumber-sumber pemasukan hotel tak optimal, berdampak pada revenue dan juga penetapan gaji karyawan hotel. (*)