ypmak
Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Amungme dan Kamoro (YPMAK)

2 Orang Tewas dalam Ledakan yang Diduga dari Bom Ikan, Polres Pasuruhan Tunggu Hasil Laboratorium

Ledakan di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur yang menewaskan dua orang kini masih diselidiki.

Editor: Claudia Noventa
Grafis Tribunwow/Kurnia Aji Setyawan
Ilustrasi - Ledakan di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur yang menewaskan dua orang kini masih diselidiki. 

TRIBUN-PAPUA.COM - Ledakan di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur yang menewaskan dua orang kini masih diselidiki.

Diketahui, berdasarkan keterangan sejumlah saksi yang diperiksa, diduga kuat ledakan itu berasal dari bom ikan atau bondet.

Meski begitu,  Polres Pasuruan Kota masih menunggu hasil laboratorium forensik (labfor) Polda Jawa Timur terkait penyebab ledakan.

"Dari keterangan saksi-saksi diduga kuat bondet atau bom ikan, sambil menunggu hasil dari Labfor Polda Jatim ya, biar kuat dan pasti secara pemeriksaan laboratoris," kata Kapolres Pasuruan Kota AKBP Arman melalui pesan singkat, Minggu (12/9/2021).

Ledakan diduga berasal dari bom ikan terjadi di Desa Pekangkungan Kecamatan Gondangwetan Kabupaten Pasuruan Jawa Timur. Akibatnya, 2 orang tewas, belasan rumah rusak, dan 5 warga mengalami luka-luka.
Ledakan diduga berasal dari bom ikan terjadi di Desa Pekangkungan Kecamatan Gondangwetan Kabupaten Pasuruan Jawa Timur. Akibatnya, 2 orang tewas, belasan rumah rusak, dan 5 warga mengalami luka-luka. (Dokumentasi Humas Polda Jatim)

Baca juga: KKB Bakar Alat Berat, Proses Pengerjaan Jalan Trans Papua Dihentikan dan 70 Pekerja Dievakuasi

Baca juga: Pencari Ikan Mengaku Kesulitan setelah Air di Bengawan Solo Tercemar Limbah Ciu: Pada Mati Semua

Pihaknya belum bisa memastikan penyebab bom meledak di dalam rumah hingga menewaskan dua orang.

"Yang bersangkutan dua-duanya meninggal dunia. Secara teknis (kenapa sampai meledak) pastinya kesalahan prosedur. Namanya bahan peledak, ya mudah meledak. Dan kembali lagi kita masih menunggu hasil Labfor," kata Arman.

Sebelumnya diberitakan, ledakan terjadi di Dusun Macan Putih, Desa Pekangkungan, Kecamatan Gondangwetan, Kabupaten Pasuruan pada Sabtu (11/9/2021) sekitar pukul 8.00 WIB.

Ledakan itu menghancurkan dua rumah dan menewaskan dua orang.

Baca juga: Ditabrak Porsche Magnum yang Terobos Lampu Merah, Seorang Driver Ojol Harus Kehilangan Kaki Kirinya

Dua korban tewas dalam kejadian itu yakni Abdul Ghofar selaku pemilik rumah dan ayahnya, Mat Sodiq.

Mat Sodiq tewas di lokasi, sedangkan Abdul Ghofar meninggal dalam perawatan di Puskesmas Gondangwetan akibat pendarahan di dada.

Sementara rumah yang rusak akibat kejadian itu yakni rumah milik Abdul Ghofar (43) dan rumah milik M Imron (30).(*)

Berita terkait lainnya

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Polisi Tunggu Hasil Labfor Pastikan Penyebab Ledakan di Pasuruan

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved