ypmak
Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Amungme dan Kamoro (YPMAK)

Persipura

Persipura Lupa Cara untuk Menang

19 September 2021 nanti, menjadi ajang pembuktian skuad Mutiara Hitam julukan Persipura Jayapura untuk menatap kompetisi BRI Liga 1 tahun ini.

Editor: Roy Ratumakin
Tribunnews/JEPRIMA
Pemain Persipura Jayapura berebut bola dengan pemain Persita Tangerang pada laga kedua BRI Liga 1 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (28/8/2021). Skor sementara pada babak pertama persipura kalah 1-2 dari Persita Tangerang. Persita Tangerang berhasil mengalahkan Persipura Jayapura dengan skor 1-2 pada Sabtu (28/8/2021). 

TRIBUN-PAPUA.COM: 19 September 2021 nanti, menjadi ajang pembuktian skuad Mutiara Hitam julukan Persipura Jayapura untuk menatap kompetisi BRI Liga 1 tahun ini.

Pembuktian tersebut adalah meraih poin perdana setelah dua laga sebelumnya di kalahkan lawan-lawannya.

Laga pembuka Persipura melawan Persita Tanggerang pada 28 Agustus 2021 lalu diakhiri dengan kekalahan 1-2 yang berlangsung di Stadion Pakansari Cibinong.

Baca juga: Persipura Jayapura Harus Waspada, Marko Simic Yakin Persija Jakarta akan Segera Bangkit

Sepekan kemudian, pasukan Jacksen F Tiago tersebut kembali tumbang 1-0 atas Persela Lamongan.

Padahal, dalam laga kontra Persela tersebut, Persipura diuntungkan jumlah pemain. namun hingga perpanjangan waktu babak kedua, Persipura tak berhasil menyamakan kedudukan.

Dari dua laga tersebut, seperti Persipura lupa bagaimana cara memenangkan sebuah pertandingan.

Kini, tantangannya lebih besar, yaitu menghadapi Persija Jakarta.

Kubu Macam Kemayoran sendiri, dari dua laga yang sudah dilakoni selalu meraih hasil imbang.

Laga kontra PSS Sleman, Persija bermain imbang 1-1. Sedangkan kontra PSIS Semarang bermain imbang dengan skor akhir 2-2.

Praktis, Persipura berhasil meraih 2 poin dari dua laga tersebut, sedangkan Persipura sama sekali belum meraih poin.

Baca juga: Profil Hedipo Gustavo, Pemain Asing Baru Persipura Jayapura di Liga 1 2021, Intip Statistiknya

Penyerang Persija, Marko Simic merasa itu bukanlah akhir dari segalanya.

Bomber asal Kroasia itu optimistis Persija bisa bangkit dan meraih tiga poin pertama di Liga 1 2021-2022.

“Pada 2019 kami pernah mengalami hal serupa. Di awal terseok-seok dan akhirnya bisa bangkit lagi," kata Simic.

Baca juga: Legenda Mutiara Hitam Yakin Kebangkitan Persipura, Edward Ivakdalam : Tak Boleh Gagal Lawan Persija

Ucapan Simic tersebut merupakan warning bagi skuad Persipura Jayapura.

Namun, mantan kapten tim Persipura Jayapura Eduward Ivakdalam sangat yakin, Persipura akan bangkit di laga selanjutnya.

Sumber: Tribun Papua
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved