ypmak
Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Amungme dan Kamoro (YPMAK)

Pilkada 2024

Partai Golkar Target Menangi Pileg 2024, Yopi : Otomatis Permudah Pengusungan Calon Kepala Daerah

Golkar mulai dipersiapkan guna menyongsong pesta demokrasi pemilihan umum presiden, pemilihan legislatif dan pemilihan kepala daerah secara serentak

Penulis: Yulianus Bwariat | Editor: Maickel Karundeng
Tribun-Papua.com/Hidayatillah
Sekum Partai Golkar Provinsi Papua, Yopi Ingratubun saat diwawancara Tribun-Papua.com di Merauke, Papua, Selasa (17/5/2022). 

Laporan Wartawan Tribun-Papua.com, Hidayatillah

TRIBUN-PAPUA.COM, MERAUKE - Kader partai Partai Golongan Karya (Golkar) mulai dipersiapkan guna menyongsong pesta demokrasi pemilihan umum presiden, pemilihan legislatif dan pemilihan kepala daerah secara serentak pada 2024 mendatang.

"Partai Golkar harus menang pada pemilu legislatif," kata Sekretaris Umum Partai Golkar Provinsi Papua, Yopi Ingratubun kepada Tribun-Papua.com di Merauke, Selasa (17/5/2022).

Baca juga: Sempat Dirumorkan Susul sang Kakak ke Persib, Ramai Rumakiek Dipastikan Bertahan di Persipura

Menurutnya, ketika kader Golkar menang dalam pileg, otomatis mempermudah pengusungan calon kepala daerah di masing-masing wilayah.

Baca juga: Selalu Main Penuh di Babak Penyisihan, 2 Pemain Timnas U-23 Indonesia Ini Tak Pernah Diganti STY

Salah satunya di Kabupaten Merauke dan menyambut Provinsi Papua Selatan.

Baca juga: Entis Sutisna Minta Tukang Ledeng Punya Modal Knowledge, Skill, dan Attitude

Yopi menyebut, kekompakan kader dalam tubuh Partai Golkar sangat diperlukan untuk mewujudkan kemenangan dalam pemilu 2024 nanti.

"Kita butuh kerja keras, kekompakan, loyalitas semua kader Golkar yang ada di Kabupaten Merauke,"tambah dia.(*)

Sumber: Tribun Papua
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved