Info Papua Selatan
Sulaeman Hamzah Imbau Petani Tidak Salahgunakan Bantuan Alsintan
Pemerintah Daerah Merauke bakal membagikan bantuan berbagai jenis alsintan yang jumlahnya mencapai ratusan pada akhir tahun.
Penulis: Syarif Jimar | Editor: Roy Ratumakin
Laporan Wartawan Tribun-Papua.com, Sharif Jimar
TRIBUN-PAPUA.COM, MERAUKE – Anggota DPR RI komisi IV, Sulaeman Hamzah mengimbau agar petani tidak menyalahgunakan bantuan alat pertanian (Alsintan) yang diberikan, baik melalui kelompok tani maupun Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan).
Menurut Sulaeman Hamzah, sekitar 3 hingga 4 tahun lalu, dirinya terpaksa menarik kembali bantuan yang diberikan karena tidak digunakan sesuai aturan yang ditetapkan.
Baca juga: Komisi IV DPR RI dan Kementan Bimbing Petani Merauke Papua Selatan Optimalisasi Alsintan
“Misalnya traktor 4 roda digunakan untuk menarik kayu untuk kepentingan pribadi, bukan untuk kepentingan pertanian, bukan untuk kerjasama kelompok,” kata Sulaeman Hamzah usai membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) optimalisasi alsintan dalam mendukung pertanian modern dan berkelanjutan di Hotel Halogen, Merauke, Papua Selatan, Senin (5/12/2022).
“Itu memang kami tidak rela dan harus ditarik kembali, karena sudah menyimpang dari aturan aturan yang kita berikan,” sambungnya.
Beberapa waktu terakhir dalam kunjungan kerjanya, hal tersebut selalu diingatkan kepada petani, agar hal serupa beberapa tahun lalu tidak terulang lagi.
Baca juga: Peduli Ekonomi Kreatif, Bupati Merauke Papua Selatan: Tahun Depan Saya Alokasikan Rp 200 Juta
“Alat ini bersumber dari APBN, diberikan melalui anggota DPR, dan saya-lah yang bertanggung jawab untuk kepentingan petani semua, maka saya harus tegas mengingatkan kepada semua petani penerima bantuan untuk tidak menyalahgunakan alsintan,” ujarnya.
Untuk itu, dirinya bersama Pemerintah Daerah Merauke bakal membagikan bantuan berbagai jenis alsintan yang jumlahnya mencapai ratusan pada akhir tahun. (*)