Menteri Pertanian Kunker di Merauke
Hari Pertama Kerja Pascalibur Lebaran, Mentan Andi Buka Lahan 20 Ribu Hektare di Merauke
Jika pelaksanaan optimalisasi lahan 20 ribu hektare berhasil dilaksanakan, maka pemerintah bakal meningkatkan jumlah lahan hingga 500 ribu hektare.
Penulis: Yulianus Bwariat | Editor: Roy Ratumakin
Laporan Wartawan Tribun-Papua.com, Yulianus Bwariat
TRIBUN-PAPUA.COM, MERAUKE - Hari pertama kerja pasca libur lebaran, Menteri Pertanian Republik Indonesia Andi Amran Sulaeman melakukan peninjauan sistem pompa air untuk lahan persawahan di Distrik Tanah Miring, Kabupaten Merauke, Papua Selatan, Rabu (17/4/2024).
Baca juga: Papua Selatan Hari Ini GALAU Berat, Berikut Info Cuaca
"Kita sudah putuskan langsung, kita garap untuk 20 ribu hektare optimalisasi lahan, anggarannya kami setujui hari ini," ucap mentri Andi kepada wartawan saat melakukan peninjauan.
Lanjutnya, jika pelaksanaan optimalisasi lahan 20 ribu hektare berhasil dilaksanakan, maka pemerintah bakal meningkatkan jumlah lahan hingga 500 ribu hektare dari jumlah potensi lahan 1.2 juta hektare.
"Pertanian ini sudah kami rintis dari tahun 2016-2017 seluas 10 ribu hektare bersama pemerintah daerah dan berhasil, sekarang ini sudah panen namun hanya saja pengelolaan airnya yang harus kita kelola dengan baik," tuturnya. (*)
Tribun-Papua.com
Menteri Pertanian Kunker di Merauke
RunningNews
Andi Amran Sulaeman
Kabupaten Merauke
Papua Selatan
| Jadi Petani, Pemuda di Kabupaten Merauke Ini Pendapatannya Capai Rp 20 Juta Per Bulan |
|
|---|
| Kenakan PAKAIAN ADAT MARIND, Mentan Amran Upacara di Tengah Sawah Merauke |
|
|---|
| Sambangi Merauke, Ini Janji Menteri Pertanian: Bakal Datangkan Ratusan Unit Alat Pertanian |
|
|---|
| Menteri Pertanian RI Sebut Kabupaten Merauke Surganya Pertanian |
|
|---|
| Menteri Pertanian RI Tiba di Merauke, Disambut Tarian Adat |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papua/foto/bank/originals/17042024-Andi_Amran_Sulaeman-1.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.