ypmak
Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Amungme dan Kamoro (YPMAK)

Info Mimika

Bocah Berusia Tiga Tahun Ditemukan Meninggal Usai Terhanyut di Kali Kabur Mimika

Korban hanyut sejak Rabu (17/4/2024), saat ditinggalkan orangtuanya pergi mendulang emas di sekitar Kali Kabur.

Tribun-Papua.com/Istimewa
Tampak evakuasi korban dari Mile 55 menggunakan mobil patroli ke RSMM, Jumat (19/4/2024). 

 

Laporan Wartawan Tribun-Papua.com, Marselinus Labu Lela

TRIBUN-PAPUA.COM, TIMIKA - Yulainte Yolemal, bocah berusia 3 tahun, ditemukan meninggal dunia setelah terhanyut di Kali Kabur Mile 53, Kabupaten Mimika, Papua Tengah, Kamis kemarin.

Korban hanyut sejak Rabu (17/4/2024), saat ditinggalkan orangtuanya pergi mendulang emas di sekitar Kali Kabur.

Korban akhirnya ditemukan pada Kamis (18/4/2024) pukul 14:00 WIT berdasarkan laporan warga kepada aparat agar dilakukan evakuasi.

Baca juga: Menantu Tewas di Tangan Mertua, Ditikam Pakai Badik: Sempat Miras Bareng

Kapolsek Kuala Kencana, Iptu Stepanus Yimsi membenarkan kejadian tersebut dan timnya sudah melakukan evakuasi korban ke rumah duka di Kwamki Narama.

Awalnya, lanjut Kapolsek bahwa, korban hanyut lantaran ditinggal orangtuanya untuk melakukan aktifitas dulang emas.

"Jadi orangtuanya baru sadar anaknya sudah tidak ada di pinggir kali selanjutnya orang tua korban bersama keluarga berusaha mencari korban."

"Upaya pencarian akhirnya membuahkan hasil dimana korban ditemukan tak bernyawa di area Mile 38," kata Iptu Stepanus kepada Tribun-Papua.com.

Baca juga: Ayah dan Anak Curi BBM Milik PLN Sota Merauke, Terancam 9 Tahun Bui

Ia mengatakan, setelah ditemukan korban dievakuasi ke Mile 53 sambil meminta bantuan agar korban dievakuasi ke Rumah Sakit Mitra Masyarakat (RSMM) guna mendapat penanganan medis.  

"Kemarin korban sudah dievakuasi ke RSMM dan kini telah diserahkan ke pihak keluarga untuk dimakamkan," tandasnya. (*)

Sumber: Tribun Papua
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved