Info Puncak Jaya
Jaga Kamtibmas, Aparat Gabungan Patroli Rutin di Puncak Jaya
Kuswara menerangkan, kegiatan ini bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas dan memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.
Penulis: Hendrik Rikarsyo Rewapatara | Editor: Lidya Salmah
Laporan Wartawan Tribun-Papua.com, Hendrik Rewapatara
TRIBUN-PAPUA.COM, JAYAPURA - Aparat gabungan TNI-Polri di Puncak Jaya Papua Tengah lakukan patroli gabungan untuk menjaga situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) yang aman dan kondusif di daerah tersebut.
Kegiatan itu berlangsung di seputaran Kota Mulia dan sekitarnya.
Kapolres Puncak Jaya AKBP Kuswara mengatakan,dalam patroli ini para personel menghimbau kepada seluruh masyarakat agar bersama-sama dengan TNI-Polri menjaga stabilitas keamanan yang ada.
"Kegiatan ini untuk menciptakan situasi keamanan yang kondusif pasca kejadian kericuhan beberapa hari lalu," kata AKBP Kuswara melalui keterangan tertulis,Kamis (25/7/2024).
Baca juga: Polres Yalimo Intensifkan Patroli untuk Jaga Stabilitas Jelang Pilkada
Kuswara menerangkan, kegiatan ini bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas dan memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.
Lanjut Kuswara, kegiatan ini juga bertujuan untuk meminimalisir terjadinya gangguan yang ingin diciptakan oleh oknum-oknum yang masih saja ingin membuat kekacauan ataupun kondusifitas keamanan terganggu di Kota Mulia.
"Kegiatan patroli gabungan ini akan rutin kami laksanakan tiap harinya dengan waktu yang berbeda-beda, ini juga merupakan wujud sinergitas yang ada dalam menciptakan situasi keamanan yang aman dan kondusif,” tandasnya. (*)
| ASN Puncak Jaya Diperintahkan Segera Tuntaskan SPJ dan Serap Anggaran, Yahya: Loyal dan Laksanakan! |
|
|---|
| Hari Dokter Nasional, Nakes Siaga Diharap Jadi Garda Terdepan Perangi Stunting di Puncak Jaya |
|
|---|
| Pemkab Puncak Jaya Dorong Budaya Tertib Arsip Keluarga di Era Digital: Ayo Simpan Dokumen Sejak Dini |
|
|---|
| Merayakan 29 Tahun Puncak Jaya, Ketika Anak Sekolah Jadi Prioritas dan Persaudaraan Hadiah Utama |
|
|---|
| Tiga Kantor Instansi Pemerintahan di Puncak Jaya Dibakar, Cek Situasi Terkini |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papua/foto/bank/originals/25072024-patroli.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.