PT TSE Group
PT BCA Serahkan Mesin Penggiling Karet kepada Kelompok Tani di Kampung Aiwat di Boven Digoel
PT BCA berinisiatif untuk memberikan bantuan mesin penggiling karet kepada masyarakat kelompok tani karet di kampung Aiwat dan Subur
TRIBUN-PAPUA.COM, BOVEN DIGOEL - Tunas Sawa Erma (TSE) Group melalui anak usahanya PT Berkat Cipta Abadi (BCA), perusahaan yang bergerak di sektor perkebunan dan pengelolaan kelapa sawit di Papua menyerahkan bantuan mesin penggiling karet.
Baca juga: PT TSE Group Serahkan Bangunan Gereja Santa Maria di Kampung Aiwat Kabupaten Merauke
Bantuan tersebut diberikan kepada masyarakat kelompok tani karet yang berada di kampung Aiwat dan di kampung Subur, Distrik Subur, Kabupaten Boven Digoel, Provinsi Papua Selatan, Jumat (1/11/2024). Masing-masing kelompok tani menerima bantuan sebanyak 2 unit mesin penggiling karet.
Usaha perkebunan karet adalah salah satu sumber pendapatan yang dijalani oleh masyarakat pedalaman Papua. Produk yang dihasilkan dari usaha kelompok tani ini masih berupa bahan baku.
Baca juga: PT TSE Group Ajak Warga Mungge Boven Digoel Papua Selatan Terapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat
Akan tetapi produk hasil perkebunan karet di Papua masih tergolong rendah yang disebabkan oleh beberapa faktor seperti tidak adanya peralatan penunjang modern untuk proses penggilingan karet, sehingga hasil panen karet yang diperoleh tidak optimal.
Selain itu, tidak adanya ketersediaan listrik yang membuat mereka harus memanen karet secara manual.
Baca juga: PT TSE Group Ajak Pelajar di Kabupaten Boven Digoel Jaga Kesehatan Mental di Usia Remaja
Sebelumnya masyarakat kampung Subur sudah memiliki mesin penggiling karet secara manual, akan tetapi mesin yang sudah lama terpakai tidak dapat berfungsi lagi dan dikarenakan keterbatasan dana, sehingga membuat mereka tidak mampu membeli mesin penggiling karet yang baru.
Untuk itu, PT BCA berinisiatif untuk memberikan bantuan mesin penggiling karet kepada masyarakat kelompok tani karet di kampung Aiwat dan Subur tersebut.
Baca juga: TSE Group Hadirkan Pelayanan Kesehatan Gratis di Camp HTI
Salah satu perwakilan masyarakat yakni Kaitanus Tinggin mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan.
Ia merasa bangga dengan adanya bantuan mesin penggiling karet, ia berharap dengan adanya bantuan ini, dapat meningkatkan motivasi masyarakat agar lebih semangat dalam bekerja.
Bantuan ini merupakan upaya perusahaan untuk meningkatkan produktivitas masyarakat dalam praktek perkebunan karet sehingga lebih efisien.
Baca juga: TSE Group Kenalkan Dunia Kerja kepada Pelajar Papua: Beri Kesempatan Praktik Kerja Industri
Selain itu, dengan adanya bantuan ini, diharapkan dapat mengembangkan perekonomian bagi masyarakat kelompok tani karet kampung Aiwat dan Subur.
Tahun sebelumnya pihak perusahaan juga telah menyalurkan bantuan mesin pengolahan sagu kepada masyarakat kelompok tani sagu di kampung Aiwat dan Subur.
Baca juga: Semarakkan HUT Ke-79 RI, TSE Group Gelar Upacara hingga Perlombaan Tradisional
Bantuan-bantuan ini merupakan bagian dari program Corporate Social Contribution (CSC) yang bertujuan untuk pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui dukungan usaha kebun karet. (**)
Tribun-Papua.com
PT TSE Group
PT BCA
PT Berkat Cipta Abadi
Kaitanus Tinggin
Boven Digoel
Provinsi Papua Selatan
Kampung Aiwat
| PT TSE Group dan Pangkoops Swasembada Serahkan Bantuan Untuk Warga Kampung Naga Boven Digoel |
|
|---|
| Dukung Penurunan Stunting, TSE Group dan PKK Boven Digoel Bagikan Makanan Nutrisi ke Siswa |
|
|---|
| PT Donging Prabhawa Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis Untuk Warga Kampung Banamepe, Kabupaten Mappi |
|
|---|
| PT TSE Group Bangunkan Sumur Air Bersih Untuk Warga Pedalaman Papua Selatan |
|
|---|
| PT PAL Ajarkan Anak Kampung Mutimangge Kabupaten Merauke Membaca dan Menulis |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papua/foto/bank/originals/Mesin-Giling-Karet.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.