ypmak
Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Amungme dan Kamoro (YPMAK)

Persipura Jayapura

Persipura Jayapura Fokus Amankan Dua Laga Kandang di Stadion Lukas Enembe Papua

Persipura vs Persiku Kudus. Kondisi Ramai Rumakiek dan kolega kini disebut lebih siap, baik fisik dan mental bermain.

|
Tribun-Papua.com/Persipura
LATIHAN - Pelatih Persipura Jayapura, Rahmad Darmawan memimpin perdana latihan skuad Mutiara Hitam di Stadion Mandala, Selasa (14/10/2025) sore. 

TRIBUN-PAPUA.COM, JAYAPURA - Persipura Jayapura memanaskan mesin menjelang laga menjamu Persiku Kudus di Stadion Lukas Enembe, Kabupaten Jayapura, Papua pada Jumat (7/11/2025) sore.

Sukses menahan imbang PSS Sleman, 0-0, Sabtu (1/11/2025) malam, meyakinkan anak asuhan Rahmad Darmawan memenangkan dua laga terakhir di markasnya, sebelum putaran berikutnya.

Kondisi Ramai Rumakiek dan kolega kini disebut lebih siap, baik fisik dan mental bermain.

Meski begitu, Coach RD menekankan panji Mutiara Hitam agar mengoptimalkan bola cepat di lapangan.

Sebab, masih ada kekurangan akurasi ketika pemain mengover dan membawa bola.

Demikian juga strategi saat pemain mendapat bola hingga melakukan serangan balik.

Baca juga: Ujian Taktik di Tengah Triple Round-Robin: Adaptasi Cepat Pemain Kunci Persipura Tahan PSS Sleman

Hal ini berkaca saat melawan PSS Sleman di hadapan 13 ribu pendukungnya di Stadion Maguwo, Yogyakarta.

"Pertama kurang cepat, kedua tergesa-gesa. Timing ini penting saat menghadapi lawan. Saya terus ingatkan pemain, kapan pilihan itu dilakukan," ujarnya usai memimpin latihan di Stadion Mandala Jayapura, Rabu (5/11/2025).

Coach RD juga menyoroti kesiapan pemain saat diturunkan sebagai starter.

Ia juga tak jumawa melihat kekuatan lawan. 

LIGA 2 - Persipura Jayapura imbang 0-0 melawan PSS Sleman.Persipura fokus untuk meraih poin penuh saat kembali ke Jayapura menjamu Persiku Kudus di Stadion Lukas Enembe pada Jumat, 7 November 2025. (Dok. Official Persipura)
LIGA 2 - Persipura Jayapura imbang 0-0 melawan PSS Sleman.Persipura fokus untuk meraih poin penuh saat kembali ke Jayapura menjamu Persiku Kudus di Stadion Lukas Enembe pada Jumat, 7 November 2025. (Dok. Official Persipura) (Tribun-Papua.com/Persipura)

Untuk itu, penting baginya mengoptimalkan pemain yang siap, di luar akumulasi kartu dan cidera. 

Menanggapi ketatnya persaingan, Rahmad Darmawan menegaskan fokus Persipura saat ini tidak terpaku pada papan klasemen sementara.

"Saya saat ini fokus pada dua pertandingan di kandang. Belum bicara banyak soal target," pungkasnya.

Pegadaian Championship musim 2025-26 memang menggunakan format triple round-robin dimana setiap tim bermain melawan tim lain di wilayahnya sebanyak tiga kali.

Setelah masing-masing tim bertemu dua kali (home dan away), akan ditentukan home atau away di pertemuan ketiga berdasarkan hasil di di dua laga awal.

Sumber: Tribun Papua
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved