Kisah Penolong Pertama Rombongan Siswa SMPN 1 Turi yang Hanyut, Dengar Jeritan Minta Tolong
Ratusan murid SMPN 1 Turi mendapati musibah banjir saat melakukan kegiatan susur Sungai Sempor, Jumat (21/2/2020).
TRIBUNPAPUA.COM - Darwanto (37) menjadi pahlawan saat datangnya musibah yang menimpa siswa SMPN 1 Turi, Sleman.
Diketahui ratusan murid SMPN 1 Turi mendapati musibah banjir saat melakukan kegiatan susur Sungai Sempor, Jumat (21/2/2020).
Sosok Darwanto atau yang kerap disapa Kodir pun terlihat pada sejumlah foto yang beredar.
Setelah kejadian berlangsung, Kodir terlihat membawa tangga kayu dan berada di tengah derasnya aliran Sungai Sempor.
Ia terlihat membantu anak-anak yang berada di pinggir Sungai Sempor.
• Viral Foto 2 TNI Tandu Ibu yang Habis Melahirkan dengan Sebatang Bambu, Berjalan hingga 2 KM
Melalui postingan Instagram @merapi_news, Kodir juga terlihat berani menyusuri Sungai Sempor seorang diri untuk menyelamatkan siswa SMPN 1 Turi.
"Sang penyelamat pertama kali puluhan siswa SMP N 1 Turi yg hanyut di sungai Sempor Turi sleman.
Namanya pak Kodir. Dgn inisiatif sndri menolong dgn tangga," tulis Instagram @merapi_news.
Dikutip dari Tribun Jogja, Kodir merupakan warga Kembangarum Wetan Kali, Donotirto, Turi, Sleman.
Ia lalu menceritakan kronologi dirinya bisa membantu pada siswa yang terjebak di Sungai Sempor.
Kodir awalnya berniat untuk pergi memancing ikan.
Namun ia mendengar jeritan orang bersahutan meminta tolong.
• Hati-hati Jemput 74 WNI di Kapal Diamond Princess, Menkes: Taruhannya Besar Sekali
Sontak Kodir langsung melemparkan joran dan berlari ke arah sungai.
Dari atas tebing setinggi 3 meter, Kodir langsung melompat untuk meraih satu per satu siswa.
Ia lalu membawa siswa tersebut ke pinggir Sungai Sempor.
"Saya tak perlu pikir panjang, apalagi saya sudah hafal betul kondisi sungai di sekitar situ," tutur Kodir, Minggu (23/2/2020).
Pemancing itu bercerita keadaan para siswa yang kocar-kacir di tengah sungai.
"Sebagian berada di pinggir sambil memegang tebing, sebagian lagi berada di tengah sungai sambil memegangi batu. Kondisi air masih sangat deras," ujarnya.
Tak hanya Kodir, sang adik juga turut membantunya untuk mengevakuasi anak-anak yang selamat.
"Saya fokus menolong anak-anak yang berada di tengah, adik saya mengevakuasi yang berada di pinggir," kata Kodir.
• Kawasan Elit Menteng Banjir, Ketua DPRD DKI Bongkar Trotoar Baru: Bukannya Jadi Bak Malah Merusak
Atas aksi heroiknya tersebut, Kodir berhasil mengevakuasi 20 siswa SMPN 1 Turi.
Sementara di sisi Sungai Sempor yang lain, warga juga turut membantu evakuasi menggunakan tali.
Sedangkan tangga yang digunakan Kodir dan terpotret tersebut dipakai saa berada di atas tebing.
"Saya coba mencari tangga bambu. Gunanya untuk menyeberangkan mereka ke jalur yang memungkinkan untuk dilalui."
"Proses evakuasi yang saya lakukan berlangsung lebih kurang tiga jam dari pukul 14.30 Wib sampai 17.30 WIB."
(TribunWow.com/ Tiffany Marantika)
Artikel ini telah tayang di Tribunwow.com dengan judul Sosok Penyelamat Siswa SMPN 1 Turi yang Susur Sungai Sempor, Fotonya Viral saat Berikan Tangga
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papua/foto/bank/originals/evakuasi-siswa-smp-negeri-di-turi-sleman.jpg)