Tetangga Ungkap Kejadian Janggal di Rumah Keluarga yang Tewas, Ketua RT: Ada Mobil Berhenti
Agung, seorang ketua RT berujar ada tetangga yang melihat ada seseorang yang mencoba mengintip dalam rumah milik satu keluarga yang tewas.
"Masih diidentifikasi," katanya singkat ditemui di lokasi kejadian Jumat (21/8/2020) malam.
Sempat dikabarkan ada lima orang yang jadi korban pembunuhan, polisi akhirnya memastikan bahwa hanya ada empat orang korban dalam kejadian tersebut.
• Tahu Kabar dari FB, Keluarga Jurnalis yang Ditemukan Tewas Yakin Korban Bukan Dirampok: Kita Kaget
Kepala keluarga atau suami yang menjadi korban pembunuhan itu adalah Suranto (43).
Suranto merupakan eks driver mobil online yang biasa mencari pelanggannya di sekitar Gentan, Sukoharjo.
Sedangkan istrinya bernama Sri Handayani (36).
Kedua anak mereka yang masih di bawah umur turut menjadi korban.
Mereka adalah RRI (10) yang masih duduk di bangku kelas 5 SD, serta DAH (6) yang masih TK.
Detik-detik Mayat Ditemukan
Kakak kandung korban, Maryono (53) menjelaskan bahwa dirinya mendapat laporan meninggalnya keluarganya melalui laporan tetangga di sekitar rumah Suranto.
Maryono menjelaskan, tetangga mulai curiga dengan rumah keluarga Suranto lantaran mencium bau yang aneh.
"Karena saya keluarga tetangga minta saya cek, jadi saya lihat, katanya ada bau dari rumah adik saya," kata Maryono kepada TribunSolo.com, Jumat (22/8/2020) malam.
Saat dicek pertama kali, Maryono melihat jendela rumah adiknya terbuka.
Selain itu kondisi listrik mati.
• Update Virus Corona di Papua dan Papua Barat: Kasus Positif Capai 4.177, Meninggal 49 Orang
Lantas, Maryono mencoba untuk mengecek dalam rumah melalui jendela yang terbuka tersebut.
Maryono langsung kaget melihat adik beserta keluarganya sudah dalam keadaan menjadi mayat.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papua/foto/bank/originals/rumah-satu-keluarga-yang-dibunuh-mengenaskan.jpg)