ypmak
Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Amungme dan Kamoro (YPMAK)

Belum Ada Kepastian soal Pemain Asing di Persipura, Jacksen: Lebih Tepat Manajemen yang Memilih

Manajemen Persipura belum bisa memastikan penambahan pemain asing, lantaran masih terkendala aspek finansial.

Penulis: Musa Abubar | Editor: Roifah Dzatu Azmah
Instagram/persipurapapua1963
Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F Tiago. Jacksen menyebut ketajaman timnya masih kurang. 

Jacksen mengakui dengan bermain di Piala Menpora tentu akan meningkatkan kesiapan tim untuk bisa bertanding lebih bagus di play-off Piala AFC 2021.

Kendati demikian, Jacksen memahami kondisi manajemen.

"Saya pribadi sangat kecewa sekali tapi saya juga memahami posisi manajemen," tutur pelatiih asal Brasil tersbeut.

"Manajemen sudah menjelaskan kepada kita soal itu. Ada proses yang manajemen lalui yang saya tidak ikut melaluinya, setelah kita bertanya dan dijawab oleh manajemen, kita bisa memahami," imbuhnya.

Baca juga: Belum Bisa Pastikan TC di Jawa, Persipura Tunggu Tim yang Gugur dari Piala Menpora untuk Uji Coba

Jacksen menyebutkan para pemain Persipura tentunya juga sudah rindu berlaga dan ingin ikut serta dalam turnamen pramusim tersebut.

"Semua pemain kalau ditanya pasti mau bertanding di Piala Menpora, saya sebagai pelatih pun demikian. Cuma ya itu, ada beberapa persoalan yang membuat kita memutuskan untuk absen," kata Jacksen.

Meski absen di Piala Menpora, Jacksen optimis Persipura bisa bangkit dan siap menghadapi Piala AFC.

"Tapi apapun yang terjadi, keadaan ini yang kita punya, kita harus cari akal untuk mencari kemungkinan terbaik dari kondisi saat ini," pungkasnya.

Persipura Putuskan Absen dari Piala Menpora

Keputusan Persipura absen dari Piala Menpora 2021 disampaikan oleh Ketua Umum Persipura Jayapura, Benhur Tomi Mano.

Disebutkan Benhur Tomi Mano, Persipura kecewa dengan sikap dari PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Ketum Persipura, Benhur Tomi Mano
Ketum Persipura, Benhur Tomi Mano (WESHLEY HUTAGALUNG/BOLASPORT.COM)

"Kami ikuti pemberitaan dan informasi di media setelah drawing Piala Menpora 2021 dan kami kaget bahwa LIB katanya masih menunggu konfirmasi keikutsertaan Persipura sampai minggu depan. Padahal kami telah bersurat ke LIB sebelum drawing dan menyampaikan bahwa Persipura tidak akan ikut serta dalam Piala Menpora," kata Benhur Tomi Mano, dalam rilis yang diterima TribunPapua.com pada 9 Maret 2021.

Benhur menyebut ada beberapa kendala komunikasi dengan penyelenggara turnamen Piala Menpora 2021, yakni organizing comitte yang juga merupakan orang-orang dari LIB.

Ia juga menyampaikan rasa kecewanya kepada organizing comittee Piala Menpora 2021.

"Harusnya mereka yang jelaskan ke publik, jadi jangan menunggu konfirmasi kami, justru kami yang menunggu kejujuran dan profesionalitas mereka," ucap Benhur.

Benhur mengklaim bahwa pihak organizing comitte dari LIB berlaku tidak adil dan tidak profesional.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved