Buat Resah Warga, Pemuda Mabuk Tergeletak di Jalan Raya dan Sempat Lempari Batu ke Pengemudi
Seorang pemuda membuat warga dan pengguna jalan resah lantaran tergeletak selama berjam-jam di Jalan Merak, Kawasan Kota Lama, Semarang Utara.
TRIBUN-PAPUA.COM - Seorang pemuda membuat warga dan pengguna jalan resah lantaran tergeletak selama berjam-jam di Jalan Merak, Kawasan Kota Lama, Semarang Utara.
Aksi pemuda tanpa indentitas ini lantas membuat warga melaporkan kejadian itu ke Polsek Semarang Utara yang ditindaklanjuti tim Elang Utara pimpinan Aiptu Agus Supriyanto.
Ketika disambangi polisi bersama satpam Kota Lama ternyata pemuda pingsan itu alami teler selepas menenggak minuman keras jenis ciu.
Baca juga: Polda Papua Jelaskan Situasi Yahukimo Pasca-kerusuhan, 4.580 Warga Pilih Mengungsi
Baca juga: Gagal di Canoeing, Pedayung Sulsel Berburu Medali Nomor Rowing PON XX Papua
Ada helem proyek warna hijau dan sepasang sandal jepit tak jauh dari tubuh pemuda itu.
Aiptu Agus lantas membangunkan pemuda berkaus merah tersebut.
Sewaktu dibangunkan pemuda itu tampak kebingungan.
Namun tetap bisa diajak berkomunikasi meski terbata-bata.
Pemuda itu juga diminta berdiri.
Dengan susah payah pemuda itu bisa berdiri dengan berpegangan besi pembatas jalan dengan kaki gemeteran.
"Berdiri," perintah Aiptu Agus yang dilanjutkan memeriksa tubuh pemuda itu.
Baca juga: Bocah Bekasi Ini Sumbang Emas bagi Jawa Barat, Tercepat di Renang Perairan Terbuka PON
Sesudah memeriksa pemuda itu dan tak ditemukan barang mencurigakan, Aiptu Agus membawanya ke warung seberang jalan.
Di samping warung itu terdapat saluran air keran,agar lekas sadar dari pengaruh miras pemuda itu disuruh segera mandi.
"Airnya jangan diminun, nanti tak kasih air minum," hardik Aiptu Agus lantaran melihat pemuda itu menengak air keran.
Pemuda itu lalu diberi air mineral botol yang dibeli dari warung.
Seperti orang kehausan pemuda itu menengak air dalam botol.
"Nah kan enakan air putih," ucap Agus.
Ia menambahkan, informasi dari warga sekitar pemuda tersebut malam harinya mabuk.
Bahkan sempat melempari kendaraan yang melintas dengan batu, Minggu (3/10/2021) malam.
"Kami bina pemuda itu, dan kami ingatkan agar jangan sampai mengulangi perbuatan yang sama," terang Aiptu Agus, Senin (4/10/2021).
(*)
Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Pemuda Kuli Bangunan Mabuk Lempari Kendaraan Pakai Batu di Semarang, Paginya Tergeletak