ypmak
Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Amungme dan Kamoro (YPMAK)

Info Jayapura

Alumni FH Uncen Bakal Gelar Raker II, Filep Ayomi : Persiapan Sudah 80 Persen

Panitia Rapat kerja II Ikatan Alumni Fakultas Hukum Universitas Cenderawasih tengah melakukan persiapan penuh

Penulis: Hendrik Rikarsyo Rewapatara | Editor: Maickel Karundeng
Tribun-Papua.com/Hendrik Rewapatara
Koordinator Sekretariat dan Persidangan Raker II Alumni FH Uncen Filep Ayomi saat di wawancarai Tribun-Papua.com 

Laporan Wartawan Tribun-Papua.com, Hendrik Rewapatara

TRIBUN-PAPUA.COM, JAYAPURA - Panitia Rapat kerja (Raker) II Ikatan Alumni Fakultas Hukum Universitas Cenderawasih tengah melakukan persiapan penuh menjelang kegiatan raker yang akan digelar pada 14 Mei 2022 mendatang.

Koordinator Sekretariat dan Persidangan Raker II Alumni FH Uncen, Filep Ayomi mengatakan,pihaknya tengah menyiapkan segala hal menjelang raker nanti.

Baca juga: AMSI Gelar Kegiatan Literasi Berita, Kadis Kominfo Papua : Hal ini Bantu Warga Memilah Informasi

"Ia untuk persiapan bisa dibilang sudah 80 Persen.Namun, ada beberapa hal yang masih terus dilakukan,"kata Filep Ayomi kepada Tribun-Papua.com, Rabu (11/5/2022)

"Seperti membentangi spanduk di beberapa titik di Kota Jayapura dan di Kabupaten Jayapura,"ujarnya.

Baca juga: Dijerat UU ITE, Juru Bicara PRP Jefri Wenda, Terancam Hukuman 6 Tahun Penjara

Filep menjelaskan, untuk rapat kerja alumni FH Uncen ini dijadwalkan digelar selama satu hari.

"Dalam jadwal, rapat kerja hanya digelar sehari tepat di Gedung Fakultas Hukum Abepura,pada tanggal 14 Mei 2022,"katanya.

Lanjut Filep, dalam raker ini pihaknya mengundang seluruh angkatan alumni Fakultas Hukum Universitas Cenderawasih.

Baca juga: Viral Rombongan Pengantar Pengantin Mengular Berjalan Kaki di Majalengka, Ini Penjelasan Kades

"Berdasarkan data yang telah kami panitia input. Angkatan yang akan hadir yakni dari 1983 hingga yang paling termuda 2017. Jadi kami targetkan yang hadir 150 orang,"ujarnya.

Selain itu, kata dia, tujuan dilaksanakan rapat kerja ini guna membahas program kerja dalam setiap bidang di Ikatan Alumni FH Uncen.

Baca juga: Timnas U-23 Indonesia Menang Telak atas Timor Leste di SEA Games, Garuda Muda Pesta Gol

"Ada beberapa bidang di ikatan alumni FH Uncen ini, dan tentu saja kita akan membahas program-program ke depan untuk bagaimana bersinergi dengan program fakultas untuk mendukung akreditasi,"tambah dia. (*)

Sumber: Tribun Papua
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved