Kongres Masyarakat Adat
Mathius Awoitauw Tutup Festival Ulat Sagu di Kampung Yoboi: Tahun Depan Lebih Semarak Lagi
Mathius merasa bangga karena warga Kampung Yoboi begitu kreatif sehingga FUS I dan I dapat terlaksana.
Laporan Wartawan Tribun-Video.com, Sigit Ariyanto
TRIBUN-PAPUA.COM, JAYAPURA - Bupati Jayapura Mathius Awoitauw resmi menutup Festival Ulat Sagu (FUS) II yang digelar di Kampung Yoboi pada Selasa (25/10/2022) hingga Kamis (26/10/2022).
Bupati Jayapura dan jajaran hadir di Hutan Sagu Kampung Yoboi yang menjadi venue FUS II sekira pukul 16.00 WIT.
Panitia yang sudah menunggu kedatangannya segera mempersilakan Bupati Jayapura untuk mengunjungi stand-stand UMKM.
Baca juga: Dukung KMAN VI Papua, PT Angkasa Pura I dan Pemkab Jayapura Tanam 150 Bibit Pohon Sagu
Mathius Awoitauw pun berjalan melihat-lihat produk UMKM berupa ulat Sagu bakar, papeda bungkus daun pisang, hingga kopi Papua.
Selesai mengunjungi stand UMKM, Bupati segera dipersilakan ke panggung untuk menutup FUS II.
Mathius merasa bangga karena warga Kampung Yoboi begitu kreatif sehingga FUS I dan I dapat terlaksana.
Ditemui awak medi seusai penutupan, ia pun berharap akan digelar lagi Festival Ulat Sagu yang ketiga tahun depan.
"Tahun depan akan kita adakan lagi yang lebih semarak, " ujar Bupati Jayapura Mathius Awoitauw. (*)