Kesehatan
Jika Terkena Batu Ginjal, ini yang Dirasakan
Sering kali, batu ginjal terbentuk ketika urine menjadi pekat, sehingga memungkinkan mineral mengkristal dan saling menempel.
TRIBUN-PAPUA.COM- Mengutip Mayo Clinic, batu ginjal adalah endapan keras yang terbuat dari mineral dan garam yang terbentuk di dalam ginjal.
Batu ginjal dapat memengaruhi bagian mana pun dari saluran kemih Anda, mulai dari ginjal hingga kandung kemih.
Sering kali, batu ginjal terbentuk ketika urine menjadi pekat, sehingga memungkinkan mineral mengkristal dan saling menempel.
Ukuran batu yang terbentuk bisa beragam, bisa sekecil butir garam atau sebesar biji jagung.
Baca juga: Kasus Gagal Ginjal Akut, Kepala BPOM Singgung Peran Kemendag dalam Impor Bahan Baku Obat Sirup
Mengeluarkan batu ginjal bisa sangat menyakitkan, tetapi batu tersebut biasanya tidak menyebabkan kerusakan permanen, jika dikenali lebih cepat.
Berikut artikel ini akan mengulas lebih lanjut gejala batu ginjal yang dirasakan pasien.
Apa yang dirasakan jika terkena batu ginjal?
Dikutip dari Houston Methodist, seseorang biasanya tidak mulai menyadari gejala batu ginjal sampai batu tersebut berpindah dari ginjal ke ureter, yaitu saluran yang membawa urine dari ginjal ke kandung kemih.
Orang yang terkena batu ginjal bisa merasakan kondisi berikut: Nyeri tajam di perut bagian bawah, biasanya di satu sisi Sensasi terbakar atau nyeri saat buang air kecil.
Sering buang air kecil
Kencing dalam jumlah sedikit-sedikit, sehingga terasa kencing tidak bisa tuntas Urine berwarna coklat, merah, atau merah muda yang menandakan adanya darah Urine berbau atau keruh Merasa mual karena intensitas nyeri Tanda-tanda infeksi, seperti demam, menggigil, dan muntah
- Rasa sakit tajam yang terkait dengan batu ginjal bergerak seiring dengan perkembangan batu melalui saluran kemih Anda.
- Tempat paling umum untuk merasakan sakit adalah di:
- Perut bagian bawah atau selangkangan.
- Sepanjang satu sisi tubuh, di bawah tulang rusuk Anda.
| Sinergi ASABRI dan Polda Papua: Program TUNAS Sasar Penurunan Stunting di Muara Tami Jayapura |
|
|---|
| RSUD Abepura Gandeng Bank Papua untuk Pembayaran Digital, Begini Cara Kerja Payment Point |
|
|---|
| PIS dan doctorSHARE Hadirkan Layanan Kesehatan Terapung di Papua, Sasar 10 Ribu Warga Waigeo Utara |
|
|---|
| 5 Alasan Utama Orang Indonesia Memilih Berobat ke Luar Negeri |
|
|---|
| Virus HMPV: Apa Itu dan Mengapa Perlu Diwaspadai? |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papua/foto/bank/originals/30042024-ilustrasi-batu-ginjal.jpg)