Ramadan 2025
Cipayung Plus Papua Serukan Ramadhan Damai, Afrizal: Tetap Jaga Toleransi Antar-umat Beragama
Kerukunan antarumat beragama di Papua telah terbukti dalam berbagai kesempatan. Dukung penuh pelaksanaan bulan suci Ramadhan yang aman di Papua.
TRIBUN-PAPUA.COM, JAYAPURA - Perwakilan Pengurus Koordinator Cabang (PKC) se-Tanah Papua Cipayung Plus, Afrizal S Renyaan, menyerukan dukungan penuh untuk pelaksanaan bulan suci Ramadhan yang aman dan damai di Papua.
Dalam pertemuan dengan tokoh masyarakat dan organisasi kepemudaan, Afrizal menekankan pentingnya menjaga toleransi antarumat beragama yang telah lama terjalin di Tanah Papua.
Afrizal, yang juga menjabat sebagai Ketua PC PMII Kota Jayapura, mencontohkan bagaimana kerukunan antarumat beragama di Papua telah terbukti dalam berbagai kesempatan.
Ia menyebutkan partisipasi umat Muslim dalam menjaga keamanan saat perayaan Natal umat Kristiani, dan sebaliknya, dukungan umat Kristiani saat Idul Fitri.
Baca juga: Kota Jayapura, Miniaturnya Indonesia dalam Toleransi Umat Beragama
“Saat umat Kristiani merayakan Natal, kami umat Muslim turut serta dalam menjaga keamanan dan kelancaran ibadah mereka. Begitu juga sebaliknya, ketika umat Muslim merayakan Idul Fitri, saudara-saudara Kristiani ikut serta dalam menjaga dan memberikan rasa aman,” ujarnya dalam rilis pers diterima Tribun-Papua.com, Kamis (6/3/2025).
Ia mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk pemuda, tokoh agama, dan aparat keamanan, untuk bersama-sama menciptakan suasana kondusif selama bulan Ramadhan.
Tujuannya adalah agar umat Muslim dapat menjalankan ibadah puasa dengan khusyuk, serta memperkuat persatuan dan solidaritas di Tanah Papua.
“Mari kita bersama-sama menciptakan suasana yang kondusif agar ibadah puasa dapat dijalankan dengan khusyuk, serta semakin memperkuat solidaritas dan persatuan di Tanah Papua,” ujarnya.
Baca juga: Indahnya Toleransi di Fakfak, Teatrikal Penyaliban Tuhan Yesus dan Aksi Hadrat Pemuda Muslim
Seruan ini mendapat sambutan positif dari berbagai pihak, yang mengakui pentingnya sikap saling menghormati dan menjaga antarumat beragama dalam membangun Papua yang damai dan harmonis.
PKC Se-Tanah Papua Cipayung Plus berharap semangat persaudaraan ini terus dipertahankan demi terciptanya Papua yang aman, damai, dan penuh toleransi. (*)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.