KKB Papua
Kapendam Beberkan KNPB yang Lari Telah Dipersenjatai
20 orang pelaku penyerangan POS TNI di Maybrat yang malarikan diri ke dalam hutan kini dipersenjatai lengkap
Penulis: Safwan Ashari Raharusun | Editor: Ri
Laporan Wartawan TribunPapuaBarat.com, Safwan Ashari Raharusun
TRIBUN-PAPUA, SORONG - Kepala Penerangan Kodam XVIII/Kasuari, Letkol Arm Hendra Pesireron, mengaku saat melakukan aksi, para anggota KNPB di Kabupaten Maybrat, Papua Barat, telah dipersenjatai.
"Mereka lari ke hutan memang bawa senjata," ujar Pesireron, saat dihubungi TribunPapuaBarat.com, Selasa (7/9/2021).
Baca juga: Ini Pengakuan Dosa 1 Pelaku Penyerangan Pos TNI AD di Maybrat, hingga 4 Anggota Tewas secara Sadis
"Sekitar 20an orang itu lari bawa senjata api (senpi) masing-masing," tuturnya.
Sebab, berdasarkan hasil pemeriksaan, kelompok KNPB setelah menyerang Posramil Kisor, langsung kembali ke Kampung untuk ancam masyarakat ke hutan.
"Ada sebagian tidak mau ikut, namun mereka diancam. Jadi mau tidak mau tetap ikut, sebab ancamannya dibunuh," ungkapnya.
Baca juga: Inilah Curhatan 1 Anggota TNI AD Sebelum Tewas Dibantai Kelompok Separatis Papua Merdeka di Maybrat
Terkait kepemilikan senjata, pihaknya belum mendapatkan informasi lebih lanjut terkait hal tersebut.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papua/foto/bank/originals/07092021-tni-maybrat-1.jpg)