Perlakuan Nadiem Makarim pada Ajudan Buat Guru yang Dikunjunginya Terkesan: Jarang Sekali Ada
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nadiem Makarim mengunjungi dan menginap di rumah guru asal Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DI
TRIBUN-PAPUA.COM - Khoiry Nuria Widyaningrum (36), seorang guru sekolah dasar (SD) yang dikunjungi oleh Nadiem Makarim, mengungkapkan kesannya terkait perlakuan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi itu.
Diketahui, Nadiem Makarim memang mengunjungi dan menginap di rumah guru asal Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Momen kunjungan Nadiem tersebut terjadi pada Senin (13/9/2021).
Nadiem beserta timnya tiba di rumah tersebut sekitar pukul 20.30 WIB.

Baca juga: 1 Nakes yang Lompat ke Jurang saat Serangan KKB di Distrik Kiwirok Ditemukan Tewas, Lainnya Selamat
Baca juga: Viral Video Pengakuan Anak yang Dirudapaksa Ayah Kandung dan Minta Tolong: Kalau Saya Kabur Ditembak
Perempuan yang sering dipanggil Nuri ini mengaku bahagia dan bangga bisa dikunjungi oleh Nadiem.
“Sangat berkesan banget terutama mungkin bapak ibu saya pasti senang banget," ujarnya, Rabu (15/9/2021).
Ia juga mengaku terkesan karena ada seorang menteri yang menginap di rumah guru.
"Saya yang berkesan itu, ini program kementerian ide gila banget, pemimpin yang out of the box banget. Selama mengamati beberapa menteri sebelumnya kayaknya enggak pernah nih denger menteri mau menginap di rumah seorang guru," ucapnya.
Suami Nuri, Witanta Kurniawan (37), juga terkesan dengan kehadiran sosok yang kerap disapa Mas Menteri itu di rumahnya.
Ada satu momen yang membuat Witanta terkesan dengan Nadiem. Itu terjadi saat mereka berbincang di ruang tamu.
Di sana, tuan rumah telah menyediakan camilan pisang goreng dan ketela goreng.
Kala itu, Witanta menyaksikan Nadiem mengambilkan pisang goreng dan ketela goreng untuk tim protokoler dan ajudan.
"Kan dibikinkan gedang goreng (pisang goreng-red) sama ketela goreng, saya menilai sosok seorang menteri pemimpin itu jarang yang ngasih ke anak buahnya. Nadiem Makarim mengambilkan lho ini, jarang sekali yang seperti itu, biasanya kan yang mengambilkan ajudannya," ungkap pria yang juga berprofesi sebagai guru ini.
Baca juga: Berhasil Dievakuasi, Jenazah 3 Kru Pesawat Rimbun Air Sudah Diberangkatkan ke Timika
Dari momen itu, Witanta menilai bahwa Nadiem merupakan seorang pemimpin yang tidak memikirkan diri sendiri, tetapi memikirkan orang lain.
"Bagi saya beliau itu memikirkan semuanya, bawahannya. Jarang sekali yang seperti itu," tuturnya.
Selain itu, Witanta juga terkesan dengan sikap Nadiem yang selalu minta izin ke tuan rumah saat hendak mengambil camilan.
"Kerennya lagi setiap beliau mau apa pun itu izin dulu. Itu catatan yang bagi saya ini seorang yang sudah punya jabatan, bisa berbuat apa pun, masih seperti itu (selalu izin dulu), masih usia segitu lagi. Saya berpikir beliau sudah memikirkan negara, terus kita ini sudah berbuat apa (untuk negara)," paparnya.(*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Nadiem Makarim Menginap di Rumah Guru, Pria Ini Terkesan Saat Mas Menteri Ambilkan Pisang Goreng untuk Ajudan