Info Mimika
Natal 2022, Belasan BUMN di Timika Sinergi Gelar Kegiatan Sosial dan Perlombaan: PTFI Ikut Terlibat
Belasan BUMN di Timika bersinergi dalam menggelar kegiatan sosial dan perlombaan bagi keluarga BUMN, serta masyarakat pada umumnya.
Penulis: Marselinus Labu Lela | Editor: Gratianus Silas Anderson Abaa
Dengan adanya rangkaian kegiatan memperingati Hari Raya Natal ini, diharapkan bisa memberikan sedikit manfaat bagi segenap saudara-saudara yang memerlukan.
"Kita juga berharap ke depan tahun-tahun yang akan datang, keluarga besar BUMN ini bisa terus bersinergi. Kemudian kita juga bisa lakukan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat buat masyarakat, khususnya di Kabupaten Mimika ini," pungkasnya.
Sebagai informasi, seluruh agenda perhelatan ini diselenggarakan atas inisiasi dari Kementrian BUMN RI, yang mana dalam hal ini menugaskan ke masing-masing regional di setiap wilayah untuk membuat CSR di moment Natal tahun 2022.
Tahun ini, Kementrian BUMN menunjuk PT Freeport Indonesia dan BRI untuk mengkoordinir kegiatan di wilayah Regional Timika serta melibatkan 14 BUMN lainnya yang ada di kota Timika. Di antaranya Sucofindo, Bank Mandiri, PT Pos, PT Pegadaian, Telkom, Telkomsel, Pertamina, Perum bulog, Damri, PT Pelni, Bank BNI46, dan Airnav.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papua/foto/bank/originals/sejumlah-BUMN-Regional-Timika.jpg)