ypmak
Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Amungme dan Kamoro (YPMAK)

TSE Group

Kolaborasi Elok Perusahaan Kelapa Sawit, Bantu Tuntaskan Masalah Pendidikan di Pedalaman Papua

Pasalnya berkat kolaborasi dari pemerintah dan seluruh stakeholder, guru-guru honorer di Distrik Ngguti bisa mendapatkan haknya dengan baik.

|
Penulis: Lidya Salmah | Editor: Lidya Salmah
ISTIMEWA
BUS SEKOLAH – Anak-anak di wilayah Kabupaten Merauke dan Kabupaten Boven Digoel sedang menuju bus yang akan mengantarkan mereka ke sekolah. Bus tersebut berkat perhatian dan kepedulian Tunas Sawa Erma (TSE) Group. 

Keberadaan Dongin Prabhawa di Distrik Ngguti sudah seperti tetangga bagi masyarakat sekitar.

Baca juga: Program CSC TSE Group: Pilar Lingkungan

Layaknya tetangga dekat, meski di tengah hubungan yang naik dan turun perusahaan tetap menjadi salah satu tempat bagi masyarakat untuk meminta bantuan.

“Tentu kami merasa sangat terbantu dengan adanya PT Dongin Prabhawa. Dalam (bidang) kesehatan, pendidikan, kami merasa sangat terbantu. Apalagi PT Dongin Prabhawa sudah turun ke masyarakat-masyarakat pedalaman begitu,” ujar Yohannis Samkakai, Ketua Marga Samkakai saat kami temui, Selasa (5/6).

Yohannis menuturkan, selain di bidang pendidikan perusahaan juga banyak membantu warga sekitar lewat pelayanan kesehatan, pembangunan infrastruktur, lingkungan dan ekonomi.

“Kalau menurut kami PT DP ini sudah cukup baik. (Hubungan) kami juga sangat baik, tidak ada kurangnya,” tandasnya.

Melalui program-program Corporate Social Responsibility (CSR) yang disalurkan, perusahaan dan masyarakat telah terlibat dalam sebuah hubungan yang setara dan saling membangun.

Sinergi yang baik ini tentunya akan terus dirawat dan diperjuangkan lewat aksi-aksi sosial yang tak hanya bermanfaat bagi lingkungan dan masyarakat. (*)

Sumber: Tribun Papua
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved