HUT ke 78 Bhayangkara
JAWABAN Tegas Irjen Fakhiri Soal Kritikan dan Dukungan Saat HUT ke-78 Bhayangkara
Kritikan tersebut bukan soal pelaksanaan HUT, namun lebih kepada kinerja institusi keamanan negara dalam merawat NKRI di Tanah Papua.
Penulis: Roy Ratumakin | Editor: Roy Ratumakin
Tokoh Agama Kabupaten Supiori Utara, Pendeta Rosalina Kabarek mengatakan kebijakan Kapolda Papua sangat luar biasa dan bijak.
“Saya mau bilang, sosok seperti ini yang kami butuhkan saat ini karena beliau sangat bijak dalam mengambil keputusan,” kata Rosalina.
Ia pun berpesan, jadilah imam yang luar biasa dalam rumah tangga dan imam bagi seluruh masyarakat Papua yang ada di atas tanah ini.
“Kebijakan nyata yang sudah ditunjukan beliau adalah penerimaan anggota polisi baru, yang mana masing-masing daerah dibuat kebijakan khusus. Ini kami sangat apresiasi dan doa kami Tuhan terus bersama dengan bapak, Tuhan selalu berikan hikmat dalam menjalan tugas-tugas sesuai kehendak Tuhan,” ujarnya.
Sementara Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Sarmi Ahmad Mainatu mengatakan HUT Bhayangkara sudah menjadi bagian dari polisi dan masyarakat.
“Kepolisian sangat dekat dengan masyarakat. Artinya, Polisi dan Masyarakat selalu bersinergi,” kata Ahmad.
Ia pun memiliki harapan untuk kepolisian ke depan lebih baik, sebab selama ini Polri dan masyarakat Sarmi selalu hidup berdampingan sehingga segala persoalan bisa terselesaikan dengan cara damai.
Baca juga: Puncak KKR di Jayapura, Irjen Fakhiri: Campur Tangan Tuhan Wujudkan Pilkada Damai di Tanah Papua
“Ketika polisi itu bijak, maka apabila ada masalah tidak langsung dibawa ke ranah hukum, tetapi lebib dulu diselesaikan secara kekeluargaan dan adat. Kalau tidak bisa diselesaikan barulah di proses ke ranah hukum,” ujarnya.
Ketua Gereja Bethel Indonesia Wilayah Sarmi, Pendeta Hengky Tersumbre menyatakan selaku tokoh agama, ia memberikan apresiasi kepada Kapolda Irjen Fakhiri beserta jajaran karena keamanan dan ketertiban (Kamtibmas) di Sarmi sampai saat ini cukup kondusif.
“Sampai hari ini Sarmi aman-aman saja. Kami berterimakasih untuk kinerja Kapolda Papua berserta jajaran yang selama ini sudah berjalan baik,” kata Tersumbre.
Ia menilai, selama ini Kapolda selalu memberi perhatian kepada organisasi keagamaan.
“Makanya kami sangat berterimakasih. Mungkin pesan saya dalam rangka HUT Bhayangkara ke-78 kalau bapak bisa melaksanakan kebaktian kebangunan rohani (KKR) di kabupaten lain, kami harapkan itu juga bisa dilakukan di Sarmi,” harapnya.
Baca juga: Polda Papua Gelar Tabligh Akbar, Irjen Fakhiri: Sholawat Menuju Pilkada Damai
Ia menegaskan, Polda Papua selama dipimpin oleh Kapolda Irjen Fakhiri, situasi keaman di wilayah pesisir pantai Papua cukup kondusif.
Tribun-Papua.com
HUT ke 78 Bhayangkara
Irjen Fakhiri
Mathius D Fakhiri
Zakarias J Sakweray
Barends Agaki
Rosalina Kabarek
Ahmad Mainatu
| Puncak HUT Bhayangkara Ditutup dengan PANGGUNG PRAJURIT, Irjen Fakhiri: Terima Kasih |
|
|---|
| Banjir KRITIKAN di HUT ke-78 Bhayangkara, Irjen Fakhiri: Mohon Maaf |
|
|---|
| Gelar Upacara HUT ke-78 Bhayangkara di Stadion Mandala, Ini Pesan Irjen Fakhiri |
|
|---|
| KOMITMEN Polres Nabire di HUT ke-78 Bhayangkara |
|
|---|
| HUT ke-78 Bhayangkara Dibanjiri KRITIKAN dan DUKUNGAN di Tanah Papua, Ini Kata Irjen Fakhiri |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papua/foto/bank/originals/03072024-Kapolda_Papua-2.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.