ypmak
Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Amungme dan Kamoro (YPMAK)

Papua Tengah Terkini

DPR Papua Tengah Gelar Konsultasi Publik 10 Raperdasus dan Raperdasi

Ini merupakan tahapan penting dalam proses penyusunan regulasi daerah yang telah melalui berbagai proses sejak Juli-Agustus 2025.

Tribun-Papua.com/Calvin Louis Erari
KONSULTASI - Pelaksanaan konsultasi publik 10 Raperda-Raperdasus oleh DPR Papua Tengah di Aula RRI Nabire, Jalan Merdeka, Kabupaten Nabire, Papua Tengah, Jumat (7/11/2025). 

Laporan Wartawan Tribun-Papua.com, Calvin Louis Erari

TRIBUN-PAPUA.COM, NABIRE - DPR Papua Tengah menggelar konsultasi publik terhadap sepuluh rancangan Peraturan daerah khusus (Raperdasus) dan Rancangan Peraturan Daerah Provinsi (Raperdasi) untuk Papua Tengah.

Konsultasi digelar di Aula RRI Nabire, Jalan Merdeka, Distrik Nabire, Kabupaten Nabire, Jumat (7/11/2025).

Konsultasi tersebut melibatkan sejumlah akademisi dari Sekolah Tinggi Ilmu Hukum (STIH) Mimika, serta masyarakat dan tokoh-tokoh adat.

Diketahui, 10 Raperdasi dan Raperdasus yang dikonsultasikan yakni:

1. Raperdasi tentang Pengawasan Sosial

2. Raperdasus tentang Kepolisian Daerah Papua Tengah

3. Raperdasus tentang Persetujuan Atas Informasi di Awal Tanpa Paksaan bagi Masyarakat Adat

4. Raperdasi tentang Orang Asli Papua

5. Raperdasus tentang Pelaksanaan Tugas dan Wewenang Majelis Rakyat Papua Tengah (MRPT).

6. Raperdasi tentang Pengadaan Barang dan Jasa oleh Pelaku Usaha Papua

Baca juga: DPR Papua Tengah Dukung Penggunaan Bahasa Daerah di Sekolah Tiap Kamis

7. Raperdasi tentang Perlindungan dan Pengembangan Bahasa serta Sastra Daerah.

8. Raperdasi tentang Penguatan Lembaga Pelopor dan Swasta di Bidang Pendidikan

9. Raperdasi tentang Perlindungan dan Pengembangan Danau.

10. Raperdasi tentang Pertambangan Rakyat.

Sumber: Tribun Papua
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved