HUT Kemerdekaan RI
Pusat Perbelanjaan di Jayapura Mulai Bersolek Ornamen Merah Putih
tulisan Dirgahayu Republik Indonesia yang terpasang di langit-langit supermarket. Balon bertemakan HUT RI pun juga diperjualbelikan
Penulis: Zaneta Chrestella Mirino | Editor: M Choiruman
Laporan Wartawan Tribun-Papua.com, Tirza Bonyadone
TRIBUN-PAPUA.COM, JAYAPURA - Menjelang perayaan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) pada 17 Agustus 2021, sejumlah mall dan supermarket di Kota Jayapura mulai bersolek dengan memasang pernak-pernik merah putih.
Dari pantauan Tribun-Papua.com, Senin (2/7/2021), setidaknya background merah putih dan bendera telah terpasang di depan Saga Mall Abepura dan Supermarket Mega Abepura.
• Calon Penumpang di Bandara Sentani Jayapura Bisa Foto Bareng Maskot PON sebelum Terbang
Selain itu, hiasan merah putih di setiap dinding mall juga terpasang gantungan bendera pelastik dan hiasa bundar merah putih.
Ada pula, tulisan Dirgahayu Republik Indonesia yang terpasang di langit-langit supermarket.
Balon bertemakan HUT RI pun juga diperjualbelikan, beserta pernak-pernik lainnya menyongsong hari kemerdekaan.
Aktifitas mall pun terlihat ramai lancar, warga tetap melakukan perbelanjaan bersama keluarga.
• Update Persiapan PON XX Papua: Berbagai Ornamen Khas Mulai Terlihat di Bandar Udara Sentani Jayapura
Penerapan protokol kesehatan pun di kedua tempat ini cukup baik mulai dari mencuci tangan, pengunaan masker hingga pengecekan suhu.
Hampir sebagian besar warga yang berkunjung menggunakan masker, karena jika tidak mereka tak diperkenankan memasuki area perbelanjaan. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papua/foto/bank/originals/merah-putih.jpg)