ypmak
Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Amungme dan Kamoro (YPMAK)

Papua Terkini

Masa Jabatan Bupati Sarmi Eduard Fonataba Segera Berakhir, Pemuda Adat: Jaga Kamtibmas Kondusif

Masa jabatan Bupati Sarmi, Eduard Fonataba, akan berakhir dalam waktu dekat, tepatnya Senin (16/5/2022). Warga diminta jaga kedamaian dan keamanan.

Tribun-Papua.com/Istimewa
Solidaritas Pemuda Adat Sarmi menyerukan kepada masyarakat untuk tetap menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif. Masa jabatan Eduard Fonataba dan wakilnya akan berakhir minggu depan. 

TRIBUN-PAPUA.COM, JAYAPURA - Masa jabatan Bupati Sarmi, Eduard Fonataba, akan berakhir dalam waktu dekat, tepatnya Senin (16/5/2022).

Eduard memimpin negeri ombak bersama wakilnya, Leonard Sawerdani, sejak 22 Mei 2017.

Merespon hal itu, Solidaritas Pemuda Adat Sarmi menyerukan kepada masyarakat untuk tetap menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.

Mantan Kepala Distrik Sarmi Selatan, Simon P Saumen, mendukung penuh siapa saja yang akan menggantikan Eduard Fonataba dan Leonard.

Baca juga: Dukung Pemekaran, Edoardus Kaize : Kita Siap Pimpin Provinsi Papua Selatan

"Siapun penggantinya nanti kita harus hargai dan juga harus paham dan mengerti masyarakat yang di bawah, sehingga Pemerintahan Kabupaten Sarmi jalan dengan baik," ujar Simon, dalam rilis pers diterima Tribun-Papua.com, Sabtu (14/5/2022)

"Selama saya di sini, Kabupaten Sarmi tidak pernah ada kejadian yang menonjol seperti daerah lainnya, untuk itu kita harus jaga baik baik," sambungnya.

Simon berujar, sebagai warga Indonesia yang sah dan taat kepada UUD 1945, maka masyarakat diajak memberikan kontribusi dalam menjaga ketertiban umum.

"Saya mengimbau kepada anak muda khususnya di Sarmi untuk tidak terprovokasi dengan isu yang belum jelas sumbernya. Karena dapat merugikan diri sendiri," ujar Simon.

Baca juga: Demonstran Penolak Pemekaran Papua Dibubarkan, Massa Malah Lempari Batu ke Arah Aparat

Berikut 4 poin pernyataan sikap Solidaritas Pemuda Adat Sarmi terkait akhir masa jabatan pasangan kepala daerah Kabupaten Sarmi, Papua:

  1. Siapapun yang terpilih menjadi Karateker di Kabupaten Sarmi, kita harus saling mendukung, menghargai, demi menjaga keamanan dan mengembangkan kapasitas kelembagaan aparatur pemerintahan dan masyarakat. 
  2. Masyarakat Sarmi harus paham dan mengerti. Jangan mudah terprovokasi ajakan atau aksi yang merugikan diri pribadi demi kepentingan elit politik yang tidak bertanggung jawab.
  3. Mengimbau kepada para ketua perkumpulan suku yang ada di Kabupaten Sarmi untuk saling menghargai, menghormati dan selalu membangun hubungan baik antara pemerintah dan aparat keamanan. Kabupaten Sarmi jangan sampai dirusak oleh provokator atau isu yang tidak benar.
  4. Seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Sarmi agar mendukung segala kebijakan pemerintah pusat, Pemerintah Provinsi Papua dan Pemerintah Daerah, sehingga dapat menciptakan situasi yang aman dan kondusif. (*)
Sumber: Tribun Papua
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved