Pilkada 2024
Bertemu Airlangga Hartanto, Ini Permintaan Eremen Yogosam ke DPP Partai Golkar
Eremen Yogosam bercerita pertemuan dengan para tokoh Partai Golkar di Jakarta penuh dengan keagraban, penuh canda, tawa dan bermutu.
TRIBUN-PAPUA.COM, JAKARTA - Calon Bupati Mamberamo Tengah Eremen Yogosam menyambangi Kantor DPP Partai Golkar dan bertemu sejumlah tokoh elit partai berlambang pohon beringin.
Pertemuannya selain meminta dukungan juga berdiskusi tentang membangun kesejahteraan masyarakat dan kemajuan daerah.
Baca juga: Jelang Pemilu, Eremen Yogosam: Semua Pihak di Mamteng Jaga Kamtibmas
Adapun tokoh-tokoh Partai Golkar yang ditemui Eremen Yogosam antara lain Ketua Umum Partai Golkar Aiarlangga Hartanto yang juga saat ini menjabat Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Indonesia, Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia Tanjang yang juga Ketua Komisi II DPR RI serta Plt Ketua DPD Partai Golkar Papua dan terakhir menantu Presiden RI, Bobby Nasution yang saat ini menjabat Walikota Medan.
“Kehadiran saya di Kantor DPP Partai Golkar tentu meminta dukungan dan doa restu, terkait pencalonannya sebagai Bupati Mamberamo Tengah bersama Berius Kogoya sebagai calon Wakil Bupati. Namun, disatu sisi kami berdiskusi banyak hal tentang hal-hal yang perlu dilakukan dalam mensejahterakan masyarakat di Mamberemo Tengah,” kata Eremen Yogosam, Selasa (23/7/2024).
Eremen bercerita pertemuan dengan para tokoh Partai Golkar di Jakarta penuh dengan keagraban, penuh canda, tawa dan bermutu.
Baca juga: Maju Bupati Mamberamo Tengah, Eremen Yogosam Siap Bawa Perubahan
Ia mengungkapkan banyak masukkan diberikan kepadanya dalam membangun daerah yang bertujuan mensejahterakan masyarakat.
“Saya juga mengutarakan tentang visi kami yakni membangun masyarakat Mamberamo Tengah dengan hati, dan kesadaran yang relegius, sejahtera, aman dan mandiri di atas landasan nilai-nilai kearifan lokal. Kami juga bertekad untuk membangun Mamberemo Tengah dari kampung hingga ke kota,” jelasnya.
Ia juga mendapat banyak masukkan tentang bagaimana meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan program-program bermutu hingga melahirkan Sumber Daya Manusia (SDM) serta mengelola sumber-sumber penghasilan daerah.
“Utamanya kita harus membangun pemerintahan yang bersih, menciptakan rasa aman bagi masyarakat, meningkatkan kualitas SDM, mengelola sumber daya alam baik dari sektor pertanian, perikanan dan perternakan hingga pertambangan, yang bisa meningkatkan penghasilan daerah, hingga berdampak kepada pembangunan daerah yang mensejahterakan masyarakatnya,” pungkasnya.
Baca juga: EY-BK Himbau Pj Bupati Mamberamo Tengah Netral di Pilkada 2024
Ia juga banyak membahas berbagai topik, mulai dari ekonomi politik, isu kesehatan, pendidikan, teknologi dan keamanan di Papua serta peran sentral generasi muda dalam pembangunan daerah umumnya di Tanah Papua khususnya di Kabupaten Mamberamo Tengah.
“Pertemuan tadi banyak berbicara tentang kreativitas dan inovasi dalam membangun daerah, khususnya melibatkan kaum muda atau generasi milenial. Dalam pencalonan kami, tentu kami bertekad membawa anak-anak muda untuk terlibat aktif dalam pembangunan daerah,” tuturnya.
Pertemuan Eremen Yogosam dengan tokoh-tokoh Partai Golkar tentu bertujuan untuk mengharapkan datangnya dukungan dari salah satu partai tertua di Indonesia.
Ia mengharapkan Golkar dapat membantunya untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat Mamberemo Tengah. (*)
| Ini Alasan MK Diskualifikasi 8 Kepala Daerah, Ada Yang Tidak Mengaku Pernah Terpidana |
|
|---|
| KPU Nduga Raih Penghargaan Terbaik Penatakelolaan Logistik Pemilu 2024 |
|
|---|
| Forum Papeg: Belum Penetapan Pemenang Pilkada Tolikara Sebab Suara 6 Distrik Belum Dibacakan |
|
|---|
| Tidak Terima Keputusan KPU Papua Tengah, Pasangan Gubernur WaGi Tancap Gas ke MK |
|
|---|
| Dua Hari Tak Mandi, KPU Papua Tengah Sukseskan Rekapitulasi Tingkat Provinsi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/papua/foto/bank/originals/23072024-Eremen_Yogosam-3.jpg)