ypmak
Yayasan Pemberdayaan Masyarakat Amungme dan Kamoro (YPMAK)

PAPUA

Gubernur Fakhiri Ajak HKJSM Periode 2025 – 2030 Bangun Papua Baru

Dalam sambutannya yang diwakilkan oleh Asisten II Sekda Provinsi Papua, M.D. Setiawahyudi, Gubernur Papua menyampaikan apresiasi sekaligus harapan

Tribun-Papua.com/Taniya Sembiring
PELANTIKAN HKJSM – Mewakili gubernur, Asisten II Sekda Provinsi Papua, M.D. Setiawahyudi melantik Sarminanto sebagai Ketua Umum DPP HKJSM Tanah Papua, Minggu, (9/11/2025). Gubernur minta dukungan semua pihak bangun Papua damai dan sejahtera sebagai rumah bersama. 
Ringkasan Berita:Pengurus Himpunan Keluarga Jawa Sunda Madura (HKJSM) Provinsi Papua periode 2025–2030 resmi dilantik oleh Gubernur Papua, Mathius D. Fakhri, diwakili Asisten II M.D. Setiawahyudi (9/11/2025).
 
Gubernur mengapresiasi HKJSM dan menyatakan pelantikan ini sebagai perayaan kebersamaan serta komitmen membangun "Papua Cerah" (Cerdas, Sejahtera, Harmoni). Ia menegaskan, Papua adalah rumah bagi semua suku dan mengajak HKJSM mendukung visi tersebut.

 

Laporan Wartawan Tribun-Papua.com,Taniya Sembiring 

TRIBUN-PAPUA.COM, JAYAPURA - Pengurus Himpunan Keluarga Jawa Sunda Madura (HKJSM) Provinsi Papua periode 2025 – 2030 resmi dilantik oleh Ketua Dewan Pembina yang juga Gubernur Papua, Mathius D. Fakhri, berlangsung di Hotel Horizon Kotaraja, Minggu, (9/11/2025).

Pelantikan Dewan Pengurus Pusat (DPP), Dewan Pengurus Wilayah (DPW), serta DPW Srikandi HKJSM ini menjadi momentum penting dalam memperkuat peran masyarakat perantau dalam pembangunan Papua yang maju, damai dan harmonis.

Dalam sambutannya yang diwakilkan oleh Asisten II Sekda Provinsi Papua, M.D. Setiawahyudi, Gubernur Papua menyampaikan apresiasi sekaligus harapan besar terhadap pengurus yang baru dilantik.

Baca juga: Program Siswa Genius di Intan Jaya Dipertanyakan, DPRD Minta Dinas Pendidikan Lakukan Evaluasi

“Acara hari ini bukan sekadar pelantikan organisasi. Lebih dari itu, ini adalah perayaan kebersamaan, pernyataan persaudaraan, dan komitmen kita semua untuk membangun Papua baru yang lebih baik,” ujar Setiawahyudi membacakan sambutan Gubernur Mathius D. Fakhri.

Setiawahyudi menegaskan bahwa Papua merupakan rumah bagi berbagai suku, agama, dan budaya yang hidup berdampingan secara damai.

“Kita semua datang dari latar yang berbeda, ada Papua, Jawa, Sunda, Madura, Bugis, Batak, Minahasa, kita disatukan oleh tekad yang sama, yakni membangun Tanah Papua, tanah damai dan tanah harapan,”ucapnya. 

Baca juga: Kapolres Sarmi: Pahlawan Kini Berjuang dengan Ilmu dan Pengabdian

Ia juga menjelaskan visi besar Pemerintah Provinsi Papua yang saat ini mengusung tema ‘Papua Cerah’, mencakup tiga pilar utama: Papua Cerdas, Papua Sejahtera, dan Papua Harmoni.

“Untuk mewujudkan visi ini, pemerintah tidak bisa bekerja sendiri. Kami membutuhkan dukungan dari seluruh anak bangsa, termasuk saudara-saudari dari Jawa, Sunda, dan Madura yang telah lama menjadi bagian dari keluarga besar Papua,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua Umum DPP HKJSM Tanah Papua, Sarminanto, menyampaikan rasa syukur dan optimisme atas perjalanan panjang organisasi tersebut yang telah berkiprah selama 18 tahun di Bumi Cenderawasih.

Baca juga: Pemprov Papua Pegunungan Susun Strategi Pembangunan Infrastruktur dan Logistik

“Kami optimistis, meski banyak suka duka dalam perjalanan, pengurus dan anggota HKJSM tetap solid menghadapi dinamika sosial di Papua. Kami berkomitmen untuk terus berkarya dan bermitra dengan pemerintah,” ujar Sarminanto.(*)

Sumber: Tribun Papua
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved